TRIBUNNEWS.COM - Raksasa Italia, Juventus dikabarkan tengah menyusun strategi rahasia untuk bisa mendatangkan Erling Braut Haaland ke Allianz Stadium pada masa mendatang.
Kedatangan Erling Haaland disebut akan menjadi salah satu bentuk proyek Juventus guna peremajaan tim.
Apalagi, Juventus juga telah mendapatkan jasa dua pemain muda berkualitas yakni Arthur Melo dan Dejan Kulusevski.
Tim berjuluk Si Nyonya Tua tersebut akan beralih target mengincar salah satu penyerang paling dicari di Eropa, Erling Haaland.
Baca: Achraf Hakimi Sampaikan Salam Perpisahan kepada Borussia Dortmund
Baca: Demi Rebut Liga Champions Kembali, Bayern Munchen Bangun Proyek Datangkan Pemain Terbaik Jerman
Bintang Borussia Dortmund tersebut bahkan disebut akan menjadi salah satu bomber maut di dunia dalam waktu satu dekade kedepan.
Juventus baru akan melakukan pergerakan pada 2022 saat klausal pelepasan minimum 75 juta euro sang bomber aktif.
Klausal tersebut memang diselipkan oleh agen sang pemain, Mino Raiola, agar Haaland dapat menimba ilmu di Liga Jerman selama setidaknya dua musim sebelum lompat ke liga besar.
Raiola kini dikabarkan merapat ke Direktur Sepak bola Juventus, Fabio Paratici, demi memuluskan rencana jangka panjang tersebut.
Tuttomercato bahkan menyuebut Juventus tak perlu mengeluarkan uang sebesar itu untuk jasa sang bomber.
Transfer cash plus pemain juga dilihat sebagai alternatif memadai.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Januari 2022, Juventus Siap Boyong Erling Haaland".