News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Liga 1 2020 yang Penting Dilanjutkan Regulasi Ikuti Saja Apa Kata PSSI kata Teuku Muhammad Ichsan

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Bhayangkara FC, Teuku Muhammad Ichsan dalam konferensi pers jelang laga kontra Persiraja Banda Aceh, Jumat (28/2/2020).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gelandang Bhayangkara FC, Teuku Muhammad Ichsan tak berkomentar banyak perihal adanya rencana lanjutan Liga 1 2020 bergulir tanpa  degradasi.

Menurut T.M Ichsan yang terpenting untuk saat ini Liga kembali bergulir dulu, urusan regulasi dirinya ikut saja karena menurutnya keputusan tersebut sudah disesuaikan dengan kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

Gelandang Bhayangkara FC Teuku Muhammad Ichsan saat ditemui setelah menjalani latihan perdana bersama Timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (14/2/2020). (Tribunnews/Abdul Majid)

“Dengan keadaan kaya gini ya gimana ya. Tapi kalau Ichsan ingin Liga kembali jalan saja dulu. Kalau soal regulasi ya itu kan ranahnya PSSI, Ichsan sebagai pemain ikut saja,” kata Ichsan saat dihubungi Tribunnews, Senin (10/8/2020).

“Mungkin juga itu dilihat dari kendala saat ini, seperti tim yang kekurangan dana atau seperti apa. Jadi intinya Ichsan mau Liga jalan dulu, kan ini mata pencaharian pesepakbola,” sambungnya.

Pemain asal Aceh itu menyadari bahwa Liga tanpa degradasi pastinya tidak akan berjalan menarik seperti tahun-tahun sebelumnya.

Enam pemain Bhayangkara FC; Renan da Silva, Lee Yoo-joon, Lee Won-jae, Ruben Sanadi, Indra Kahfi dan Herman Dzumafo saat berlatih di Stadion PTIK, Jakarta, Jumat (5/6/2020). (Tribunnews/Abdul Majid)

“Kalau dilihat ya pasti atmosfer pertandingannya jadi kurang seru, tapi mau gimana lagi kita harus ikut regulasi,” kata Ichsan.

Rencana Liga 1 2020 bergulir tanpa degradasi memang sempat dibahas dalam Managers meeting pada Jumat lalu.

Direktur PT LIB Akhmad Hadian Lukita sempat mengatakan memang ada beberapa klub yang tak setuju Liga bergulir tanpa degradasi.

Baca: TC Timnas Indonesia Sudah Dilakukan Pencoretan Pemain kata Nova Arianto

Soal Regulasi tersebut, PT LIB tidak bisa memutuskan karena dikatakannya da di ranah PSSI.

“Itu kan (keputusan) dari PSSI, karena dengan kondisi Covid ini kita harus fair juga takutnya ada satu klub yang tidak full tim. Kita lihat liga di luar juga menerapkan tanpa degradasi ya,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini