Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kurniahu Gideon, mantan atlet bulu tangkis Indonesia yang juga ayah dari Marcus Fernaldi Gideon tidak kepikiran untuk mengarahkan cucunya kelak sebagai atlet bulutangkis.
Menurut Kurniahu, cucunya yang bernama Marcus Fernaldi Gideon Junior akan diberi keleluasaan untuk menekuni apa pun yang menjadi kesukaannya kelak.
Kurniahu ranking tujuh dunia era 1981 ini mengatakan dirinya tidak akan membangun dinasti bulutangkis di keluarganya.
"Belum ada bayangan ya. Saya tidak tau juga kelak. Namun, saya akan selalu dukung cucu saya kelak. Tak mesti di bulu tangkis. Kalau dia jadi petenis, tetap saya dukung," ucap Kurniahu di Kurnia Sport, perumahaan Green Ville, Jakarta Barat pekan lalu.
Menurut Kurniahu, sesuatu yang dipaksakan kepada anak tidak akan berbuah manis.
Dirinya mengingat hal yang ia lakukan untuk putranya kala itu, dimana dirinya memberikan keleluasaan untuk Marcus dalam menentukan pilihan hidupnya.
"Anak tidak boleh dipaksa ya. Jadi apa pun pilihannya nanti akan saya dukung," tambah Kurniahu.
Ada pun cucunya lahir pada 29 Januari 2019, yang diberi nama Marcus Fernaldi Gideon Junior.