TRIBUNNEWS.COM - Berikut adalah live streaming laga Piala Super Jerman antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund.
Bayern Munchen dan Borussia Dortmund dipastikan akan saling bertemu untuk memperebutkan gelar juara Piala Super Jerman edisi tahun 2020, dinihari nanti.
Pertandingan antara Bayern Munchen vs Borussia Dortmund rencananya bakal digelar di Bibiana Steinhaus, Jerman, Kamis (1/10/2020) pukul 01.30 WIB.
Laga ini akan disiarkan langsung di Mola TV dan bisa diakses secara streaming
Link live streaming bisa diakses di akhir berita
Duel bertajuk Der Klassiker itu akan menjadi pertemuan ke-21 dalam ajang Piala Super Jerman antar kedua tim.
Pertandingan Piala Super Jerman sebenarnya menjad laga yang mempertemukan tim yang menjadi jawara Bundesliga dan Piala DFB Pokal.
Hanya saja karena Bayern Munchen berhasil menyapu bersih dua gelar domestik tersebut maka Borussia Dortmund yang menduduki peringkat kedua musim lalu berhak tampil di final Piala Super Jerman 2020.
Bagi Bayern Munchen, laga final Piala Super Jerman nanti malam akan menjadi penampilan ke-14 mereka dalam sejarah.
Torehan tujuh kemenangan dan enam kekalahan telah mewarnai perjalanan Bayern Munchen setiap berlaga di final Piala Super Jerman.
Baca: Makin Tua Makin Mantap, Robert Lewandowski Bakal Lebih Hebat dari Cristiano Ronaldo
Tim yang saat ini dibesut Hansi Flick itu tercatat telah memenangkan tiga pertandingan terakhir sebelum akhirnya kalah dari Borussia Dortmund pada edisi tahun lalu.
Sementara itu, bagi Borussia Dortmund laga nanti akan menjadi final ke-11 mereka dalam pagelaran Piala Super Jerman.
Borussia Dortmund tercatat telah menang sebanyak enam kali dan kalah empat kali dari 10 pertandingan di final.
Kemenangan yang diperoleh pada tahun lalu sukses mengakhiri rentetan kekalahan beruntun dari Bayern Munchen.
Sejak Bayern Munchen menguasai arena Bundesliga pada musim 2012/2013, setidaknya Borussia Dortmund telah memenangkan tiga dari lima pertemuan Piala Super Jerman.
Hal itu mengindikasikan bahwa tim besutan Lucas Favre tersebut punya keunggulan secara head to head melawam Bayern Munchen.
Walaupun demikian, Borussia Dortmund patut mewaspadai sepak terjang luar biasa Bayern Munchen semenjak ditangani Hansi Flick.
Baca: Alasan Marco Reus Minta Jadon Sancho Tak Bergabung dengan Manchester United
Raihan empat gelar bergengsi telah diraih oleh Bayern Munchen sejak dibesut pelatih asal Jerman tersebut.
Bayern Munchen juga baru merasakan satu kekalahan saat bertemu Hoffenheim pada pekan lalu setelah mereka tak terkalahkan sejak Desember 2019.
Tim Bavarians tentu mengusung misi wajib menang untuk bisa memastikan gelar kelima mereka pada kalender tahun 2020.
Dilansir laman resmi Bundesliga, sosok Lewandowski masih menjadi pencetak gol terbanyak ajang tersebut dengan koleksi lima gol.
Diikuti Thomas Muller dan Arjen Roben yang sama-sama menorehkan tiga gol.
Sementara, Marco Reus dan Pierre-Emerick Aubameyang dengan koleksi dua gol.
Itulah sedikit ulasan perihal laga yang mempertemukan Bayern Munchen melawan Borrusia Dortmund dalam ajang Piala Super Jerman 2020, dinihari nanti.
Link Live Streaming
(Tribunnews/Dwi Setiawan)