News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Makan Konate Ungkap Kondisi Fisik dan Psikis Pemain Persebaya Atas Penundaan Liga 1 2020

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Makan Konate.

TRIBUNNEWS.COM - Kapten Persebaya Surabaya, Makan Konate, mengungkapkan kondisi fisik dan psikis pemain Bajol Ijo usai ditundanya Liga 1 2020.

Meski sudah sepekan lebih setelah keputusan PSSI menunda kompetisi, namun rasa kecewa itu masih membekas hingga saat ini.

Baca: Persebaya Ajukan Syarat Detail ke PSSI Sebelum Liga 1 2020 Dilanjutkan

Kendati demikian, Makan Konate mengatakan bahwa rekan-rekannya tetap dalam kondisi fisik yang terjaga.

Selain itu, mental para pemain juga sudah berangsur membaik seiring berjalannya waktu.

Baca Juga: Prediksi Line-up Timnas U-19 Indonesia vs NK Dugopolje, Witan Sulaeman Bisa jadi Andalan

Faktor kembali dilanjutkannya progam latihan menjadi pengaruh paling mujarab dalam meningkatkan kedua aspek tersebut.

Pemain asal Mali itu mengakui saat ini skuad Persebaya semakin tambah solid dan kompak.

"Kita sudah beberapa kali latihan, tim sudah semakin kompak sekarang dan masih terus berlatih sampai saat ini," kata Makan Konate dikutip dariĀ  Tribun Jatim, Selasa (6/10/2020).

Tak seperti klub Liga 1 lainnya, Persebaya memilih tidak meliburkan para pemainnya selama jeda kompetisi.

Makan Konate dkk tetap berlatih, namun dengan intensitas latihan dikurangi.

Baca Juga: Gelar Latihan, Pelatih Persebaya Bikin Duel 5 vs 5 Antarpemain

Tim pelatih juga memfokuskan latihan hanya pada pola permainan di lapangan.

Lebih lanjut, mantan Eks Persib itu berharap ada kabar baik dari PSSI terkait nasib Liga 1 dalam waktu terdekat agar timnya bisa semakin fokus.

Terlebih, komposisi tim Persebaya seusai renegosiasi kontrak masih utuh 100 persen, termasuk mempertahankan para pemain asing nya untuk tetap bertahan.

"Untuk saat ini kita masih terus berlatih sambil menunggu informasi dari PSSI. Tapi yang jelas kita sudah siap," ujar Makan Konate.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini