TRIBUNNEWS.COM - Vladimir Petkovic mengakui kekalahan Timnas Swiss dan tak ingin kambing hitamkan blunder yang dilakukan gelandang Arsenal.
Gelandang Arsenal, Granit Xhaka menjadi buah bibir setelah kekalahan yang menimpa Swiss dalam ajang UEFA Nations League.
Granit Xhaka melakukan kesalahan besar yang berakibat Swiss menelan kekalahan 1-0 atas tuan rumah Spanyol dalam lanjutan pekan ketiga UEFA Nations League Grup 4, pada Minggu (11/10/2020) dini hari.
Baca: Gelandang Arsenal Granit Xhaka Sebabkan Kekalahan Swiss, Luis Enrique: Itu Berkat Pressing Spanyol
Baca: Direktur Teknik Arsenal Bahas Perpanjangan Kontrak Aubameyang hingga Transfer Thomas Partey
Berlangsung di Alfredo Di Stéfano Stadium, gol tunggal tuan rumah Spanyol dibukukan oleh Mikel Oyarzabal pada babak pertama menit 14.
Mikel Oyarzabal mencetak gol kemenangan La Furia Roja setelah meneruskan umpan dari Mikel Morino.
Proses terjadinya gol pun cukup menarik lantaran berawal dari blunder yang dilakukan sang gelandang, Granit Xhaka.
Granit Xhaka melakukan kesalahan setelah terpeleset saat akan menerima umpan dari kiper Swiss, Yan Sommer.
Terpelesetnya Granit Xhaka pun berhasil dimanfaatkan oleh Mikel Moreno yang langsung lari merebut bola tersebut.
Setelah merebut bola tersebut, Moreno meneruskan kepada Mikel Oyarzabal yang tinggal mengarahkan ke gawang Swiss.
Tembakan kencang Oyarzabal pun gagal dihentikan Yan Sommer dan gol tersebut merupakan yang terakhir di pertandingan ini.
Kekalahan yang diderita Schweizer Nati (julukan -Swiss) pun ditanggapi oleh sang manajer Vladimir Petkovic.
Baca: Kalahkan Ukraina, Jerman Butuh 7 Pertandingan untuk Bisa Pecah Telur di UEFA Nations League
Vladimir Petkovic pilih tak membahas blunder yang dilakukan gelandang Arsenal tersebut.
Ia menyebut kekalahan yang diderita Schweizer Nati tak lain karena kualitas lawan yang diatas timnya.
"Mereka adalah favorit, itu bukan hal baru, tapi kami memenuhi peran kami dengan baik dan sayang sekali kami tidak mencetak gol."
"Dari awal kami memainkan permainan kami, mencoba mengembangkan permainan kami, dan kami memiliki peluang," kata Vladimir Petkovic dikutip dari Le quipe.
Petkovic pun menilai Timnas Spanyol mempunyai level di atas Schweizer Nati.
Meskipun demikian, Swiss dalam pertandingan tersebut dapat memberikan perlawanan yang imbang.
"Tapi kami tidak mengubah mereka. Mereka adalah kelas di atas, tetapi kami telah menunjukkan bahwa kami tidak hanya dapat bermain di level yang sama, tetapi juga melampaui mereka," tukas pelatih berusia 57 tahun.
Hasil kemenangan yang diraih Timnas Spanyol membuatnya kokoh di puncak klasemen dengan 7 poin dari 3 pertandingan yang dilakoni.
Dalam 3 pertandingan tersebut La Furia Roja mencatatkan 2 kemenangan dan sisanya berakhir imbang.
Posisi La Furia Roja terus mendapat tekanan dari Jerman yang menguntit di urutan kedua dengan koleksi 5 poin.
Adapun posisi ketiga dan keempat ditempati oleh Ukraina dengan Swiss.
Hasil Lengkap UEFA Nations League, Sabtu (10/10/2020) hingga Minggu (11/10/2020).
Liga A Grup 4
Spanyol 1-0 Swiss (Mikel Oyarzabal 14')
Ukraina 1-2 Jerman (Ruslan Malinovsky 75'-pen; Mathhias Ginter 20', Leon Goretzka 49')
Liga C Grup 1
Luksemburg 2-0 Siprus (Danel Sinani 12', 26')
Montenegro 2-0 Azerbaijan (Stevan Jovetic 9', Igor Ivanovic 71')
Liga D Grup 1
Kepulauan Faroe 1-1 Latvia (Odmar Faroe 28'; Davis Ikaunieks 25')
Andorra 0-0 Malta
Liga D Grup 2
Liechtenstein 0-1 Gibraltar (Tjay de Barr 10')
(Tribunnews.com/Ipunk)