TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan telak Timnas U-19 Indonesia atas Makedonia Utara 4-1 menjadi satu di antara topik populer pada akhir pekan ini.
Kemenangan anak-anak asuh Shin Tae-yong itu diwarnai aksi impresif Jack Brown yang memborong dua gol.
Aksi ciamik juga ditunjukkan Elkan Baggott yang tampil baik di lini belakang.
Elkan juga menyumbang satu gol dalam laga itu.
Baca: Dua Hal Jadi Sorotan di Kemenangan Telak Timnas U-19: Elkan Baggott di Belakang, Jack Brown di Depan
Hasil dari balapan MotoGP Perancis 2020 juga menjadi sorotan pembaca pada Minggu (11/10/2020).
Pada balapan yang digelar di Sirkuit Le Mans tersebut, pebalap Ducati, Danilo Petrucci, berhasil menjadi yang terbaik dengan finis pertama.
Petrucci sukses mengatasi tekanan dari Alex Marquez (Repsol Honda) dan Pol Espargaro (KTM) yang secara berurutan finis di posisi kedua dan ketiga.
Bagi Alex Marquez, ini merupakan podium pertamanya. Respons dari Alex Marquez pun menjadi perhatian pembaca.
Baca: Aksi Gila Alex Marquez di MotoGP Perancis 2020: Start ke-18 Finis Kedua, Terkenal Start di Belakang
Selain soal MotoGP, artikel soal timnas U-19 Indonesia yang meraih kemenangan atas Makedonia Utara juga pun masuk dalam daftar populer.
Berikut ini adalah beberapa artikel yang mewarnai daftar terpopuler pada Minggu (11/10/2020):
1. Hasil MotoGP Perancis - Petrucci Jadi Jagoan di Trek Basah, Rossi DNF
Rider Ducati, Danilo Petrucci, tampil sebagai pemenang MotoGP Perancis 2020.
Danilo Petrucci mengalahkan Alex Marquez (Repsol Honda) dan Pol Espargaro (KTM) pada MotoGP Perancis yang digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (11/10/2020) malam WIB.
Ini merupakan kemenangan perdana pebalap asal Italia itu pada MotoGP 2020.
Petrucci juga menjadi pebalap pertama Ducati yang menang di Le Mans.
Baca: Tiga Fakta Menarik Kemenangan Danilo Petrucci: Tiga Podium Beruntun di Sirkuit Le Mans
2. Kata-kata Alex Marquez yang Terbukti Benar pada MotoGP Perancis 2020
Baca: Aksi Gila Alex Marquez di MotoGP Perancis 2020: Start ke-18 Finis Kedua, Terkenal Start di Belakang
Terdapat kata-kata Alex Marquez yang terbukti pada balapan MotoGP Perancis 2020.
Pebalap Repsol Honda itu berhasil menduduki peringkat kedua pada race MotoGP Perancis yang berlangsung di Sirkuit Le Mans, Minggu (11/10/2020) malam WIB.
Dia finis di belakang pemenang MotoGP Perancis, Danilo Petrucci, dari tim pabrikan Ducati.
Dengan hasil tersebut, Alex Marquez yang berstatus pebalap rookie, berhasil meraih podium pertama di kelas utama MotoGP.
Adik kandung Alex Marquez itu juga menyumbangkan podium pertama untuk Repsol Honda musim ini.
Penampilan Alex Marquez pada MotoGP Perancis layak disebut menakjubkan, mengingat sejatinya dia memulai balapan dari urutan ke-18.
Alex Marquez tampil menjanjikan selama balapan di trek basah Le Mans.
Dia memaksimalkan banyaknya insiden yang terjadi sambil terus memperbaiki posisi.
Pebalap berusia 24 tahun itu kemudian berhasil merebut posisi kedua kala balapan tinggal menyisakan tiga lap. Alex Marquez terus mempertahankan posisi setelah itu.
Keberhasilan ini sekaligus membuktikan kata-kata yang sempat dilontarkan Alex Marquez sebelum balapan.
Alex mengatakan bahwa dirinya merasa cukup cepat di trek basah setelah dua sesi latihan bebas MotoGP Perancis, Jumat (9/10/2020).
"Saya cukup cepat di trek basah dan saya merasa baik dengan itu," kata Alex, dikutip dari PaddockGP.
"Bannya sangat berbeda dari Moto2 dan ban hujan Michelin memberikan kepercayaan diri yang tinggi," imbuh dia.
Seusai membuktikan kualitas di trek basah, Alex Marquez kini menempati peringkat ke-14 klasemen MotoGP 2020.
Dia mengoleksi 47 poin dan tertinggal 17 angka dari penghuni peringkat ke-10, Danilo Petrucci.
3. Timnas U19 Indonesia Vs Makedonia Utara - Jack Brown 2 Gol, Garuda Muda Menang Telak
Baca: Borong Dua Gol Buat Timnas U-19 Indonesia, Jack Brown Trending di Twitter
Timnas U19 Indonesia berhasil mengalahkan Makedonia Utara pada pertandingan uji coba kesembilan di Kroasia.
Laga timnas U19 Indonesia vs Makedonia Utara yang digelar di Stadion NK Uskok Klis pada Minggu (11/10/2020) malam WIB berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan Garuda Muda.
Jack Brown tampil gemilang dengan mencetak dua gol pada menit ke-58 dan 69.
Dua gol timnas U19 lainnya disumbangkan oleh Witan Sulaeman (13') dan Irfan Jauhari (83').
Adapun satu-satunya gol balasan Makedonia Utara dibukukan oleh Dimitar Todorovski melalui tendangan penalti pada menit ke-48.
Baca: VIDEO Gol-Gol Kemenangan Timnas U-19 Indonesia Atas Makedonia Utara: 2 Gol Dari Aksi Jack Brown
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "[POPULER BOLA] Petrucci Juara MotoGP Perancis | Pembuktian Ucapan Alex Marquez | Timnas U19 Menang Lagi!"