News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

Berapa Lama Cristiano Ronaldo Akan Sembuh Pasca-Terinfeksi Covid-19?

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cristiano Ronaldo nampak tersungkur usai Juventus tersingkir dari Liga Champions 2019-2020.

TRIBUNNEWS.COM - Cristiano Ronaldo jadi pesohor sepak bola teranyar yang jadi korban serangan virus corona.

Kabar soal Cristiano Ronaldo positif Covid-19 diumumkan lewat Twitter timnas Portugal pada Selasa (13/10/2020).

Berita tersebut muncul dua hari setelah CR7 terlibat dalam duel Portugal versus Prancis pada matchday ketiga Grup A3 UEFA Nations League 2020-2021.

Lalu berapa lama kira-kira waktu yang dibutuhkan sang superstar untuk pulih?

Baca juga: Cristiano Ronaldo Positif Covid-19, Ada 30 Pemain Liga Italia yang Terinfeksi Corona, Ini Daftarnya

Penyerang Portugal Cristiano Ronaldo mengambil bagian dalam sesi latihan pada malam pertandingan sepak bola UEFA Nations League antara Swedia dan Portugal pada 7 September 2020 di Friends Arena di Solna, dekat Stockholm. Jonathan NACKSTRAND / AFP (Jonathan NACKSTRAND / AFP)

Menurut dokter dan influencer kenamaan Indonesia, Tirta Mandira Hudhi atau lebih dikenal sebagai Dokter Tirta, proses penyembuhan setiap pengidap virus corona berbeda-beda karena tergantung kekuatan antibodi masing-masing.

Dalam unggahannya beberapa waktu lalu, dia menyebut bahwa atlet bisa sembuh relatif lebih cepat dari orang umum karena pola makan dan nutrisinya terjaga.

"Makanya kamu lihat kenapa pebasket NBA atau pesepak bola cuma empat hari bisa sembuh. Jawabannya adalah karena protein dan suplemen mereka tercukupi," kata Dokter Tirta.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Positif Covid-19: Wajib Isolasi, Absen Bela Portugal Lawan Swedia

Mari kita ambil contoh rekan setim Ronaldo di Juventus, Paulo Dybala.

Bomber timnas Argentina itu membutuhkan waktu sekitar 16 hari sejak kali pertama terkonfirmasi terpapar Covid-19 hingga kembali ke lapangan.

Dua pilar Bianconeri lainnya, Blaise Matuidi dan Daniele Rugani, membutuhan waktu lebih lama buat pulih yaitu 28 hari.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Sempat Bandel Menolak Isolasi, Begini Kondisi Terbaru CR7 Pasca-Positif Covid-19

Proses penyembuhan Kylian Mbappe justru lebih kilat, yakni cuma sekitar 12 hari.

Kylian Mbappe dan Cristiano Ronaldo dalam laga Prancis vs Portugal di UEFA Nations League 2020. (TWITTER.COM/TEAMCRONALDO)

Ronaldo sendiri dikenal sebagai sosok yang sangat menjaga pola makan, terutama asupan protein.

Jadi, bukan mustahil dia bakal bisa pulih secepat Mbappe.

"Saya menyantap makanan berprotein tinggi seperti gandum, buah, sayuran, dan menghindari makanan bergula," kata Ronaldo.

Ronaldo kini bertarung dengan waktu karena Juventus bakal menghadapi duel penting melawan Barcelona dalam laga perdana fase grup Liga Champions.

Pertarungan kedua tim dijadwalkan berlangsung di Camp Nou pada 28 Oktober mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini