Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – PSSI dan PT LIB telah mengumumkan bahwa kompetisi Liga 1, 2 dan 3 ditunda hingga awal tahun 2021.
Penundaan kembali itu diambil setelah pihak Kepolisian Republik Indonesia belum juga mengeluarkan izin keramaian.
Februari 2021 menjadi waktu yang ideal setelah PSSI dan PT LIB mempertimbangan perhelatan di November, Desember dan Januari.
Baca juga: Seusai Belikan Mini Cooper, Pemain Bhayangkara FC Ini akan Berikan Sang Kekasih Rumah
Bek tengah Bhayangkara FC, Nurhidayat Haji Haris coba menerima kenyataan itu.
Meski liga ditunda, dirinya sebagai pesepakbola profesional mengatakan tetap disiplin berlatih guna menjaga kondisi fisiknya.
“Kalau aktivitas sekarang ya tetap latihan sendiri. Saya latihan gym, jogging. Pokoknya latihan tetap jalan supaya kondisi tubuh terjaga,” kata Dayat saat dihubungi Tribunnews, Senin (2/11/2020).
Lebih lanjut, Dayat yang sampai saat ini masih di Jakarta berharap Bhayangkara FC tetap menggelar latihan bersama.
Baca juga: Tidak Saling Kenal, Sarah Ahmad Beberkan Kisah Awal Bertemu Nurhidayat Haji Haris
Ia pun membeberkan bahwa tanggal sembilan November nanti, para pemain dikumpulkan kembali.
“Tanggal 9 (November) ada kumpul buat swab test lagi katanya,” ujar Dayat.
Sementara itu, di waktu luang ini, selain berlatih pemain asal Makassar tersebut juga memanfaatkannya dengan fokus menjalani bisnisnya bersama sang kekasih, Sarah Ahmad.
Sejoli tersebut memang tengah berbisnis parfum, bahkan dalam akun instagram pribadi Dayat, ia sering mengunggah instastory parfum miliknya tersebut.
“Ya, sekarang aktivitas lain paling jalanin bisnis parfum bleu. Alhamdulillah masih lancar-lancar saja,” kata Dayat.