News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Jadwal Siaran Langsung Liga Inggris Pekan ke-8, Everton vs MU, Arsenal vs Aston Villa

Editor: Gigih
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Striker Gabon Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang mencetak gol pembuka dari titik penalti selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Arsenal di Old Trafford di Manchester, Inggris barat laut, pada 1 November 2020. SHAUN BOTTERILL / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Jadwal Liga Inggris Everton kontra Manchester United akan menghiasi pekan ke-8.

Laga Everton vs Manchester United Liga Inggris akan berlangsung di Goodison park Stadium, Sabtu (7/11/2020) pukul 19.30 WIB.

Eks kapten Manchester United, Roy Keane, menyebut mantan timnya itu tidak akan bisa memenangi Liga Inggris jika masih mengandalkan tiga pemain ini.

Ketiga pemain yang dimaksud Roy Keane adalah Fred, Nemanja Matic, dan Scott McTominay.

Baca juga: Jelang Leeds United vs Leicester City, Rekor Baru Menanti The Foxes jika Menang

Baca juga: Jadwal Liga Inggris - Bedah Lini tengah Manchester United, Neville: MU Tidak Punya Keseimbangan

Roy Keane merasa ketiga pemain tersebut sangat minim kontribusi untuk Manchester United.

Jika melihat data, ucapan Keane tadi memang ada benarnya.

Fred dan McTominay, yang menjadi starter di empat laga terakhir Manchester United di Liga Inggris 2020-2021, tidak memberikan dampak apa pun untuk The Red Devils di lapangan.

Manchester United Scott McTominay, Harry Maguire (tengah) dan Fred (kanan) bereaksi setelah Tottenham mencetak gol kelima mereka selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester United dan Tottenham Hotspur di Old Trafford di Manchester, barat laut Inggris, pada 4 Oktober 2020 . (OLI SCARFF / AFP)

Keane juga menilai Matic sama saja. Gelandang asal Serbia itu telah bermain sebanyak lima kali di Liga Inggris musim ini.

Akan tetapi, Matic tidak memberikan sumbangsih apa pun untuk permainan Manchester United.

Contohnya terjadi pada laga Manchester United melawan Arsenal yang dimainkan Selasa (2/11/2020) dini hari WIB.

Ketiga pemain tersebut, di mana Fred dam McTominay menjadi starter dan Matic masuk sebagai pengganti, gagal memberikan dampak baik untuk pertahanan maupun penyerangan Manchester United.

Alhasil, Manchester United pun harus menyerah 0-1 dari Arsenal meski bermain di kandang sendiri, Old Trafford.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris - Prediksi Roy Keane, Solskjaer akan Dipecat Manchester United dalam Waktu Dekat

Baca juga: Manchester United Dipermalukan Arsenal, Taktik Ole Gunnar Solskjaer Dinilai Maksa

Berdasarkan performa ketiga pemain tersebut pada laga Arsenal dan pertandingan lain, Keane pun mengambil kesimpulan kalau Fred, Matic, dan McTominay tidak cukup bagus untuk Manchester United.

Tak hanya itu, Keane juga merasa Manchester United tidak akan bisa memenangi atau bahkan sekadar menjadi penantang gelar Liga Inggris jika masih memercayai ketiga pemain tersebut.

"Tidak ada yang salah dengan Man United memenangi pertandingan 3-1, atau 3-2, Anda harus unggul," ujar Keane seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.

"Tahun lalu, Chelsea mencetak lebih banyak gol daripada mereka, Leicester mencetak lebih banyak gol daripada mereka."

"Orang-orang membicarakan tentang Fred dan McTominay di lini tengah, mereka memiliki peluang, kami telah melihatnya."

"Saya tidak berpikir mereka adalah pemain yang buruk, tetapi mereka tidak akan membawa United kembali untuk memenangi gelar liga."

"Mereka memiliki beberapa pemain yang sangat bagus, tetapi mereka perlu menunjukkan lebih banyak kontribusi."

"(Donny) Van de Beek telah datang ke klub dan tidak ada yang salah dengan menunggu waktu Anda."

"Akan tetapi, jika Anda berpikir Fred, McTominay dan Matic di lini tengah akan membawa Man United kembali ke puncak gelar juara, maka Anda hidup di negeri gila."

"Saya rasa mereka tetap pemain bagus, namun mereka tidak akan melakuan itu, membawa Manchester United ke level berikutnya yang mana sudah pasti sesuatu yang diinginkan klub," ucap Keane menambahkan.

Nemanja Matic saat melawan AZ Alkmaar (@nemanjamatic) (Instagram Pribadi Nemanja Matic (@nemanjamatic))

Jadwal Liga Inggris pekan 8

Sabtu, 7 November 2020

Brighton vs Burnley pukul 00.30 WIB

Sothampton vs Newcastle pukul 03.00 WIB

Everton vs Manchester United pukul 19.30 WIB

Crystal Palace vs Leeds United pukul 22.00 WIB

Minggu, 8 November 2020

Chelsea vs Sheffield United pukul 00.30 WIB

West Ham vs Fulham pukul 03.00 WIB

West Brom vs Tottenham pukul 19.00 WIB

Leicester vs Wolves pukul 21.00 WIB

Manchester City vs Liverpool pukul 23.30 WIB

Senin, 9 November 2020

Arsenal vs Aston Villa pukul 02.15 WIB

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Manchester United Disebut Tak Akan Bisa Menangi Liga Inggris Bersama 3 Pemain Ini

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini