News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Garuda Select

Skill Individu di Atas Rata-rata, Tiga Pemain Bhayangkara FC U-16 Gabung Garuda Select Jilid 3

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain muda Indonesia saat menjalani seleksi untuk bisa masuk dalam skuat Garuda Select di Stadion Pakansari, Bogor. Sebanyak 21 pemain terpilih akan menjalani latihan di Jerman.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Tiga pemain Bhayangkara FC U-16, terpilih dalam program Garuda Select III.

Mereka adalah Daniel Naa, Frezy Al-Hudaifi dan Muhammad Faqih Maulana

Asisten manajer Bhayangkara FC U-16, Yongky Pandu Pamungkas menjelaskan bahwa ketiga pemain tersebut sebelumnya memang sudah dipantau Dennis Wise.

Baca juga: Daftar 21 Nama Pemain yang Terpilih Ikuti Garuda Select Jilid III Berlatih di Jerman

Namun karena tahun lalu usianya masih belum mencukupi membuat mereka baru dapat kesempatan masuk skuat Garuda Select musim ini.

“Memang dari tahun kemarin anak-anak itu sudah terpantau oleh tim Garuda Select. Tapi mereka terbentur usia yangg masih belum cukup,” kata Yongky seperti dikutip dari laman resmi klub, Selasa (10/11/2020).

Para pemain muda ini, kata dia, dipilih lantaran punya skill individu di atas rata-rata.

“Untuk Frezy tahun kemarin sudah mengikuti seleksi Garuda Select jilid II dan bersama Faqih pernah terpanggil untuk mengikuti TC Timnas U-16 beberapa kali. Jadi layak jika mereka terpilih, karena skill dan kemampuannya,” jelasnya.

Baca juga: Daftar 26 Pemain yang Lolos Seleksi Akhir Garuda Select III Beserta Asal Klubnya: Persebaya Kirim 3

Sementara itu pelatih kepala Bhayangkara FC U-16, Anang Ma’ruf berharap ketiga pemainnya bekerja keras dalam menuntut ilmu bersama Garuda Select.

Sehingga begitu kembali ke klub, mereka bisa menjadi contoh bagi para pemain Bhayangkara FC lainnya.

“Ini merupakan aset untuk tim Bhayangkara FC. Semoga ke depan mereka kembali dari Garuda Select dapat menularkan ilmunya ke anak anak lainnya,” harap Anang Ma’ruf.

“Saya mengucapkan selamat kepada para pemain Bhayangkara U-16 yang lolos ke Garuda Select semoga menjadi pemain yang berkualitas. Tetap semangat, bekerja keras dan selalu belajar,” katanya.

Baca juga: Komposisi Skuat Timnas U-19 Indonesia: Didominasi Jebolan Garuda Select

Berbeda dari dua musim sebelumnya yang berlatih di Inggris dan Italia, Garuda Select jilid ketiga ini para pemain terpilih bakal menjalani latihan di Jerman.

Hal itu dikatakan Mirwan Suwarso sebagai perwakilan dari Mola TV dalam rilis yang Tribunnews terima.

“Jika tahun lalu mereka bermain di Inggris dan Italia, kali ini Jerman sudah menyatakan kesediaannya untuk bekerja sama dengan program kami, dimana klub klub besar seperti Borussia Dortmund, Bayern Munchen, Schalke , Eintrach Frankfurt dan FC Cologne akan menjamu mereka,” jelas Mirwan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini