TRIBUNNEWS.COM - Simak Prediksi Liga Italia laga antara Inter Milan yang akan menjamu Torino, tersedia dalam artikel ini.
Laga lanjutan Liga Italia pekan kedelapan Inter Milan vs Torino bakal berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (22/11/2020) pukul 21.00 WIB.
Jelang pertandingan Inter Milan dalam kondisi yang tak baik saat menjamu Torino.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Liga Italia Inter Milan vs Torino, Upaya Lukaku di Tengah Redupnya Eriksen
Baca juga: Nasib Tragis Mengancam Hauge di AC Milan, Berpotensi jadi Tumbal Kedatangan Jeremie Boga
Tercatat dalam lima pertandingan terakhir Nerazzurri di kompetisi resmi, mereka membubuhkan hasil yang kurang memuaskan.
Romalu Lukaku dkk mengumpulkan tiga hasil imbang, sekali kalah, dan sekali menang.
Performa angin-anginan inilah yang kerap kali menuai banyak kritik yang dilontarkan banyak kalangan pada Inter Milan.
Posisi Inter Milan saat ini juga dapat dikatakan tidak berada dalam habitat mereka saat ini.
Tim asuhan Antonio Conte menduduki posisi ketujuh klasemen Liga Italia lewat koleksi 12 poin.
Tentu posisi tersebut bukan menjadi hal yang ideal bagi tim sekaliber Inter Milan. Di mana mereka dalam dua musim terakhir banyak disesaki pemain bintang.
Sebut saja dari kursi pelatih yang musim ini masih menjadi miliki Antonio Conte.
Kemudian untuk amunisi mereka, Inter Milan memiliki sederet nama kelas wahid di posisinya. Di antaranya ialah Romelu Lukaku, Christian Eriksen, Ashley Young, Nicolo Barella, hinggga Milan Skriniar.
Inter Milan wajib mendapatkan titik awal kebangkitan mereka jika ingin tetap bersaing untuk perebutan gelar Scudetto musim ini.
Tentu saja Torino bisa menjadi awal dari permainan apik yang dihasilkan Nerazzurri.
Namun kembali lagi, untuk mengalahkan klub asal Turin itu bukan perkara yang mudah. Il Toro dalam lima pertandingan terakhirnya memiliki catatan yang lebih apik ketimbang tuan rumah
Klub asuhan Marco Giampaolo dalam lima laga terakhirnya mampu mengemas dua kemenangan, dua hasil imbang, dan sekali kekalahan.
Terlebih lagi jika berkaca pada head to head lima pertemuan terakhir kedua tim, baik Inter Milan dan Torino sama-sama tidak ada yang dominan.
Tercatat klub asal Milano dan Turin itu mengoleksi dua kemenangan berbanding satu kali imbang.
Persaingan juga akan tampak pada kualitas lini serang mereka di laga akhir pekan nanti.
Torino sejauh ini mengandalkan striker lokal mereka yang tak perlu diragukan kualitasnya, Andrea Belotti.
Sedangkan dari kubu tuan rumah, Inter Milan memiliki tukang gedor yang tak kalah garangnya bernama Romelu Lukaku.
Belotti yang mampu tampil gemilang saat ini membukukan enam gol di Liga Italia.
Striker 27 tahun itu menjadi pencetak gol kedua terbanyak setelah Zlatan Ibrahimovic.
Nama Lukaku juga tidak bisa dipandang sebelah mata, mengingat bomber asal Belgia itu kini telah membukukan lima gol.
Catatan fantastis juga berhasil ditorehkan eks Manchester United itu bersama Inter Milan di musim perdananya.
Lukaku mampu tampil mempesona lewat gelontoran 34 gol di semua kompetisi.
Namun terlepas dari itu semua, nama Lukaku saat ini tengah banyak menuai kritikan tajam.
Ia diklaim kurang klinis dalam memanfaatkan banyaknya peluang yang dihasilkan Inter Milan.
Tercatat dari 18 peluang yang dimiliki, Lukaku hanya mampu melesakkan lima gol.
Banyaknya tudingan yang dialamatkan kepada Romelu Lukaku membuat pelatih Timnas Italia, Roberto Martinez berang.
“Anda bisa melihat pemain melalui fase, momen bagus, momen buruk, tapi apa yang kami lihat bersama Romelu adalah dia tidak pernah kehilangan kualitas luar biasa dalam mencetak gol,” kata Martinez, dikutip dari Football italia.
"Dia pergi ke Italia dengan proyek baru, dia mengambil tanggung jawab dengan baik terlepas situasi sulitnya di Inggris."
"Romelu Lukaku yang kami miliki sekarang adalah pemain dalam momen kematangan terbaik dalam karirnya," tegas oria yang juga pernah membesut Everton itu.
Layak ditunggu bagaimana adu tajam yang mempertemukan Andrea Belotti dengan Romelu Lukaku.
Live streaming Liga Italia >>>
Live streaming Inter Milan vs Torino >>>
Jadwal Serie A Liga Italia Pekan ke-8 live beIN Sports 2 dan RCTI
Sabtu (21/11/2020)
21:00 WIb - Crotone - Lazio
Minggu (22/11/2020)
00:00 WIB - Spezia - Atalanta
02:45 WIB - Juventus - Cagliari (live RCTI)
18:30 WIB - Fiorentina - Benevento
21:00 WIB - AS Roma - Parma
21:00 WIB - Inter - Torino
21:00 WIB - Sampdoria - Bologna
21:00 WIB - Verona - Sassuolo
Senin (23/11/2020)
00:00 WIB - Udinese - Genoa
02:45 WIB - Napoli - AC Milan (live RCTI)
(Tribunnews.com/Giri)