TRIBUNNEWS.COM - Penyerang muda, Amiruddin Bagus Kahfi telah melakukan pertemuan bersama Barito Putera untuk meminta izin bisa bermain di klub Belanda, FC Utrecht.
Bagus Kahfi diketahui Jumat (20/11/2020) melakukan pertemuan dengan para petinggi Barito Putera.
Ia datang untuk meminta persetujuan demi bisa bermain di Eropa.
Baca juga: Satu Hal Ini Membuat Terkejut Wesley Sneijder saat Pertama Bertemu Bagus Kahfi
Kedatangan Bagus Kahfi ini tentu menimbulkan banyak pertanyaan untuk para pecinta sepak bola Indonesia.
Bagaimana tidak? beberapa bulan terakhir kabar Bagus Kahfi yang telah di lirik FC Utrecht ini belum juga menemui titik akhir.
Drama ini dimulai sejak diyakininya Bagus bakal transfer ke FC Utrecht dalam waktu dekat.
Namun, sampai saat ini dari pihak Barito Putera belum juga mengeluarkan surat keluar untuk pemain berusia 19 tahun tersebut.
Baca juga: Sudah Berada di Jakarta, Kenapa Bagus Kahfi Belum Dipanggil ke Timnas U-19 Indonesia?
Hal itu tak lepas dari kontrak yang dimiliki Bagus Kahfi bersama dengan Barito Putera yang baru akan berakhir sampai akhir tahun 2021.
Saudara kembar dari Amiruddin Bagas Kaffa tersebut bersama sang ayah, Yuni Puji Istiono akhirnya menemui manajemen tim berjulukan Laskar Antasari tersebut.
Setelah datang dari Inggris beberapa hari lalu, Bagus Kahfi bersama sang ayah dikabarkan meminta persetujuan, walaupun hal itu belum bisa dipastikan.
Tetapi dalam unggahan foto di twitter pribadi Bagus Kahfi, ia mengungah foto dengan kalimat semangat agar tak menyerah walaupun sedang menemui kesulitan.
"no matter how hard it is, or how hard it gets, im going to make it!! bismillah semoga secepatnya," tulis Bagus Kahfi sebagaimana dilansir BolaSport.com dari twitter pribadinya @callmekribo.
"Tidak peduli seberapa sulit, atau seberapa sulitnya itu, saya akan berhasil!! Bismillah semoga secepatnya," jika diterjemahkan.
Tentu saja hal ini mengisyaratkan soal kepindahan Bagus Kahfi ke FC Utrecht yang belum juga menemui titik akhir.
Setelah pertemuan tersebut, CEO PS Barito Putera, H Hasnuryadi Sulaiman juga mengatakan bahwa pihaknya pada dasarnya tak mempersulit Bagus Kahfi.
Hanya, Barito Putera menegaskan bahwa mereka masih menunggu niat baik dari FC Utrecht apabila memang berminat dengan Bagus Kahfi agar segera berkomunikasi dengan klub.
Sementara itu, sampai saat ini Bagus Kahfi juga dalam proses penyembuhan setelah sebelumnya mengalami cedera saat memperkuat Garuda Select jilid II lalu.
Baca juga: Rumor Bagus Kahfi ke Ajax Amsterdam Jadi Sorotan Media Thailand
Setelah tujuh bulan lamanya menjalani pemulihan akhirnya Bagus dinyatakan sembuh, walaupun sampai pekan lalu ia masih menjalani pemulihan dengan FC Utrecht.
Jika nantinya Bagus Khafi resmi bergabung dengan tim Eropa, dikabarkan ia akan bermain untuk Jong FC Utrecht atau tim cadangan FC Utrecht yang bermain di Eerste Divisie atau divisi kedua Liga Belanda.