Klub yang berasal dari kota Turin itu mulai curi-curi pandang untuk mendapatkan kesempatan memboyong Hakan Calhanoglu.
Andai kesempatan urung terjadi, mau tak mau AC Milan harus melepas sang pemain di bursa tranbsfer musim dingin nanti,
Pasalnya, AC Milan akan mengalami kerugian jika harus menunggu melepas sang pemain ketika kontraknya habis.
Baca juga: Gegara AC Milan Salah Terapkan Taktik, Lucas Paqueta jadi Pesakitan bersama Rossoneri
Baca juga: Andrea Pirlo Perlu Banyak Belajar dari Pelatih AC Milan soal Federico Bernardeschi
Maka Hakan Calhanoglu bisa hengkang ke tim lain dengan status gratis.
Juventus sendiri dalam beberapa hari terakhir dikabarkan santer kepincut untuk memboyong Hakan Calhanoglu.
Kepentingan untuk mengisi peran trequartista membuat Si Nyonya Tua membidik eks Leverkusen itu.
Di sisi lain, Juventus juga siap melego 'produk gagal' mereka, Federico Bernardeschi di bursa transfer musim dingin nanti.
AC Milan sendiri wajib menaikkan siaga level satu jika tak ingin kehilangan Hakan Calhanoglu yang mulai dapat lirikan maut dari Juventus.
(Tribunnews.com/Giri)