TRIBUNNEWS.COM - Babak penyisihan grup Liga Champions dari grup A malam ini menyuguhkan laga Bayern Munchen vs RB Salzburg.
Laga Bayern Munchen vs RB Salzburg Liga Champions akan berlangsung di Allianz Arena, Kamis (26/11/2020) pukul 03.00 WIB.
Dengan modal kemenangan 2-6 di tandang RB Salzburg, Byern Munchen diprediksikan akan menuai hasil positif di laga kantang nanti.
Tim asuhan Hansi Flick hanya membutuhkan satu poin untuk bisa memastikan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.
Baca juga: Fakta Menarik Kemenangan Juventus di Liga Champions: Tanpa Bek Italia Sejak 123 Tahun Silam
Baca juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini, Live Streaming SCTV, Inter Milan vs Real Madrid, Olympiacos vs City
Namun di luar itu, tampaknya Hansi Flick tak akan membiarkan hasil tersebut apalagi Bayern Munchen berada dalam tren-tren positif selama berkiprah di ajang elit Benua Biru sejak musim lalu.
Berikut ini rangkuman fakta menarik jelang laga Bayern Munchen vs RB Salzburg dikutip dari situs resmi klub:
1. Robert Lewandowski samai Rekor Raul?
Jika berbicara soal Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, mereka adalah top skor sepanjang masa Liga Champions.
Sejauh ini, Cristiano Ronaldo memimpin dengan torehan 130 gol, sementara Lionel Messi 118 gol.
Di urutan ketiga ada nama Raul, eks pemain Real Madrid itu mengemas 71 gol.
Selisih satu angka dengan penyerang Bayern Munchen Robert Lewandowski.
Dengan peluang yang terbuka, serta produktivitas yang tidak menunjukkan penurunan, bukan tidak mungkin malam ini Lewandowski samai atau pun menyalip rekor gol Raul.
2. Menuju kemenangan 15 di Liga Champions
Keperkasaan Bayern Munchen sejak musim lalu di Liga Champions masih terus berlanjut hingga saat ini.