News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Italia

AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic jadi Fenomena Mutlak di Liga Italia, Rossoneri Bikin Sacchi Kagum

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic adalah fenomena mutlak di Liga Italia - Penyerang Swedia AC Milan, Zlatan Ibrahimovic (tengah) merayakan bersama rekan satu timnya setelah mencetak gol dalam pertandingan sepak bola Serie A Italia antara Udinese dan AC Milan di Stadion Friuli, alias Dacia Arena di Udine pada 1 November 2020. Andreas SOLARO / AFP

Jam terbang, mentalitas dan DNA seorang pemenang dimiliki oleh eks bomber Inter Milan tersebut.

Mengingat kualitas yang dimiliki, Zlatan Ibrahimovic menjadi guru sekaligus teman bagi pemain muda AC Milan.

Status sebagai pemain tertua di skuat AC Milan membuat King Zlatan harus mengarahkan bagaimana deretan amunisi muda AC Milan berkembang.

Arrigo Sacchi (zimbio.com)

Perpaduan AC Milan dan ketajaman Zlatan Ibrahimovicdi Liga Italia musim ini menjadi fenomena yang mutlak.

Arrigo Sacchi pun berpandangan yang sama akan kondisi tersebut.

Ia juga kagum atas pencapaian yang dilakukan tim besutan Stefano Pioli itu musim ini.

"Saya kagum atas apa yang dilakukan (AC Milan) saat ini, sungguh luar biasa,"

"Zlatan Ibrahimovic adalah fenomena yang absolut dan mutlak, itu tak bisa dipungkiri," terang Sacchi dikutip dari laman Milannews.

Apa yang diungkapkan oleh sacchi ada alasan kuatnya.

Ketika Ibrahimovic turun bermain maupun tidak, peran dan pengaruhnya sangatlah besar bagi rekan-rekannya.

Sacchi menyebut apa yang dimiliki oleh Zlatan Ibrahimovic ialah segi kepemimpinan.

"Dia berpengaruh bahkan ketika dia tidak bermain, karena dia adalah seorang pemimpin, karena dia telah mentransmisikan kepribadian kepada rekan satu timnya, karena dia tahu bagaimana membimbing dan merawat mereka."

Bagi Sacchi tak salah jika dirinya menyebut sosok Ibrahimovic sebagai juara sejati.

Kualitas dan kemampuan Ibra yang telah teruji di banyak liga membuat Sacchi tak meragukannya sama sekali.

"Pokoknya kita berbicara tentang juara sejati. Bagi saya dia adalah pemimpin kelas atas," terangnya.

Layak ditunggu bagaimana fenomena absolut yang dieprtontonkan AC Milan dan Zlatan Ibrahimovic di Liga Italia musim ini.

(Tribunnews.com/Giri)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini