TRIBUNNEWS.COM - Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah harus tertinggal dengan skor satu gol tanpa balas dari Fiorentina pada babak pertama dalam laga lanjutan Liga Italia, Rabu (23/12/2020).
Berlangsung di Allianz Stadium, Juventus harus tertinggal lewat gol cepat yang diciptakan oleh Dusan Vlahovic pada menit ketiga.
Berawal dari umpan brilian yang dilepaskan oleh Franck Ribery, Vlahovic berhasil mengecoh kiper tuan rumah dengan finishing yang mumpuni.
Juventus juga harus bermain dengan sepuluh orang setelah Juan Cuadrado diusir oleh wasit karena kartu merah pada menit 17.
Fiorentina sementara mampu unggul satu gol melawan Juventus dan berpeluang menambah skor jika mampu memanfaatkan keunggulan pemain.
Juventus selaku tuan rumah mengusung formasi 4-4-2 untuk meladeni permainan Fiorentina.
Sebagaimana posisi penjaga gawang utama Juventus kembali dipercayakan kepada Wojciech Szczesny.
Pemain Timnas Polandia itu dikawal oleh Matthijs de Ligt dan Leonardo Bonnuci sebagai palang pintu pertahanan Juventus.
Posisi fullback Juventus ditempati oleh Juan Cuadrado dan Alex Sandro.
Beralih ke lini tengah tim dimana Weston McKennie dan Rodrigo Bentancur mendapatkan tugas untuk menjaga keseimbangan.
Sementara, Federico Chiesa dan Aaron Ramsey akan lebih banyak berfokus dalam membantu serangan.
Posisi ujung tombak tuan rumah kembali dipercayakan kepada duet Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata.
Andrea Pirlo terlihat masih membangkucadangkan Paulo Dybala setelah pulih dari cedera.
Jalannya Pertandingan
Juventus secara mengejutkan harus tertinggal setelah tim tamu mampu mencetak gol pada menit ketiga.
Berawal dari umpan brilian yang dilepaskan Franck Ribery, bola langsung mengarah kepada Dusan Flahovic.
Flahovic yang berhasil menjangkau umpan tersebut tak menyia-yiakan peluang emasnya untuk mencetak gol.
Tertinggal lewat gol cepat membuat para pemain Juventus merasa terhentak untuk mencari gol penyama kedudukan.
Cristiano Ronaldo mencoba menciptakan peluang berbahaya lewat skema tendangan bebas.
Hanya saja, tendangan yang dilepaskan oleh Ronaldo membentur tembok kokoh yang digalang pemain Fiorentina.
Serangan kembali dilancarkan Juventus melalui sisi sayap dimana pergerakan aktif Cuadrado dan Chiesa cukup mereportkan lini belakang Fiorentina.
Juventus yang tengah berusaha mencetak gol penyama kedudukan malah mendapatkan musibah.
Juan Cuadrado yang melakukan pelanggaran terhadap salah satu bek tim tamu harus diganjar kartu merah.
Juventus harus bermain dengan sepuluh orang ketika laga baru menginjak 17 menit.
Andrea Pirlo langsung melakukan kontra strategi dengan menarik keluar Aaron Ramsey dan menggantinya dengan Danilo.
Bermain hanya dengan sepuluh pemain tentu bukanlah bagi Juventus, apalagi dalam keadaan mereka tertinggal.
Memasuki menit 25, Szczesny melakukan penyelematan gemilang dengan menggagalkan peluang emas dari Castrovilli.
Juventus mencoba mengordinasi serangan dengan cara yang lebih variatif, hanya saja belum berjalan efektif.
Sementara, Fiorentina yang unggul jumlah pemain terus mencoba memanfaatkan keadaan untuk menggandakan keunggulan.
Hingga babak pertama berakhir, laga kedua tim masih dimenangkan oleh Fiorentina dengan skor satu gol tanpa balas.
Susunan Pemain Juventus vs Fiorentina:
Juventus:
Szczesny; Cuadrado, De Ligt, Bonnuci, Sandro; McKennie, Bentancur, Chiesa, Ramsey; Ronaldo, Morata
Fiorentina:
Dragowski; Milenkovic, Pezzella, Caceres; Venuti, Pulgar, Amrabat, Castrovilli, Biraghi; Vlahovic, Kouame.
Link Live Streaming Juventus vs Fiorentina:
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)