News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

HASIL Liga Inggris Semalam: MU Mulai Teror Liverpool, Kemenangan Setan Merah Berbau Keberuntungan

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Manchester United asal Norwegia, Ole Gunnar Solskjaer (tengah) merayakan dengan striker Manchester United asal Uruguay Edinson Cavani (kiri) dan gelandang Serbia Manchester United Nemanja Matic setelah pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester United dan Wolverhampton Wanderers di Old Trafford di Manchester, Inggris barat laut , pada 29 Desember 2020. Laurence Griffiths / POOL / AFP

TRIBUNNEWS.COM - Kemenangan Manchester United (MU) atas Wolves di pekan 16 Liga Inggris membuat Setan Merah mulai 'meneror' Liverpool di puncak klasemen.

Terhampar di Stadion Old Trafford, laga Manchester United (MU) vs Wolves berkesudahan dengan skor tipis 1-0, Rabu (30/12/2020).

Satu-satunya gol kemenangan Manchester United (MU) dilesakkan oleh Marcus Rashford (90+3').

Baca juga: HASIL LIGA INGGRIS: MU Mantap Runner-up, Rashford Butuh 845 Menit untuk Cetak Gol Lagi

Baca juga: HASIL KLASEMEN Liga Inggris Terbaru, Manchester United Dekati Liverpool, Arsenal Jauhi Zona Merah

Tambahan tiga poin kini membuat tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer menduduki urutan kedua klasemen sementara Liga Inggris.

Manchester United sukses mengemas 30 poin hasil dari sembilan kemenangan, tiga kali imbang, dan tiga kali kekalahan.

Manchester United kini memberikan tekanan pada rival abadi mereka, Liverpool di puncak klasemen Liga Inggris.

The Reds Liverpool mengoleksi 32 poin hasil dari 15 laga yang telah mereka mainkan.

Namun pada pekan 16 kali ini, Liverpool baru akan melangsungkan pertandingan, Kamis (31/12/2020) dini hari WIB kontra Newcastle United.

Pasca laga, Ole Gunnar Solskjaer memberikan komentar mengenai permainan timnya kala menjungkalkan Wolves.

""Ini adalah poin yang kami kemukakan di awal musim, kami harus memenangkan lebih banyak poin nanti dalam pertandingan," terang Solskjaer, dikutip dari laman BBC.

"Sekarang saya merasa para pemain secara mental dan fisik lebih kuat untuk bisa melakukannya."

Juru taktik asal Norwegai itu juga menadang tahun 2020 sebagai pencapaian Manchester United yang apik.

Terlepas dari pasang surut permainan, namun Setan Merah mampu menunjukkan etos kerja keras dan semangat pantang menyerah demi memperbaiki kualitas permainannya.

"Tahun ini positif dalam hal hasil. Ini adalah grup yang sekarang secara fisik dan mental siap untuk naik ke klasemen."

Ole Gunnar Solskjaer menyebut pertandingan terburuk usai Manchester United akan bertemu dengan Manchester City di babak semifinal Piala Liga Inggris. (BALLS AND BELLS)

Baca juga: HASIL Liga Inggris Tadi Malam, Manchester United & Arsenal Menang Identik, Leeds United Pesta 5 Gol

Baca juga: HASIL Liga Inggris, Kemenangan Perdana Manchester United atas Wolves, Nuno: Ini Kejam

Lebih lanjut, disiunggung mengenai kemenangan atas Wolves, Solskjaer tak menampik bahwa raihan tiga poin timnya agak berbau keberuntungan.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini