TRIBUNNEWS.COM - Manchester United terus memonitor perkembangan bek kanan Norwich City, Max Aarons.
Setan Merah dikabarkan menaruh minat serius kepada Aarons guna memberi Aaron Wan-Bissaka persaingan sekaligus pelapis di sektor bek kanan Manchester United.
Nama Max Aarons sendiri sudah tak asing dikaitkan dengan sejumlah klub papan atas Liga Inggris, termasuk Manchester United.
Baca juga: Paul Pogba Mulai Bersinar di Manchester United, Gary Neville Layangkan Pujian Setinggi Langit
Baca juga: Kekuatan Daya Magis Bruno Fernandes, Selamatkan Nasib Solskjaer & Manchester United
Baca juga: Manchester United Merangsek ke Papan Atas Liga Inggris, Setan Merah Mulai Tunjukkan Mental Pemenang
Bahkan, nama Aarons sempat masuk dalam pertimbangan Barcelona untuk diboyong ke Camp Nou.
Dan mengisi posisi bek kanan yang lowong.
Pada akhirnya, Barcelona lebih memilih mendatangkan pemain Ajax, Sergino Dest.
Ketimbang menyeriusi minat mereka kepada Max Aarons.
Hal itu membuat sang pemian tak beranjak dari klubnya saat ini Norwich City.
Aarons sendiri memiliki peran vital di sektor bek kanan The Canaries, julukan Norwich City.
Ia membantu Norwich City bertengger di puncak klasemen sementara kasta kedua Liga Inggris.
Dan berpeluang besar untuk promosi ke divisi teratas Liga Inggris.
Menilik performa dan kontribusinya dengan The Canaries, Manchester United menilai tinggi talenta Max Aarons.
Dikutip dari akun Twitter Fabrizio Romano, Setan Merah sudah memantau perkembangan Aarons selama berbulan-bulan.
Baca juga: Edinson Cavani Sudah Jadi Pemain Manchester United Sejak 2014 Jika Bukan Karena Hal Ini
Baca juga: LIVE Streaming TV Online Manchester United vs Aston Villa, Persaingan Alex Telles dengan Luke Shaw
Namun, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer ini urung membuat pergerakan signifikan.
Belum ada negosiasi atau tawaran resmi yang masuk dari kubu Manchester United kepada Norwich City.
Setan Merah sendiri sejatinya memiliki seorang Diogo Dalot yang berposisi sebagai bek kanan.
Dalot didatangkan ke Old Trafford oleh Jose Mourinho untuk mengisi sektor bek kanan.
Namun, kariernya sejauh ini kurang berjalan mulus.
Dan akhirnya ia harus menjalani masa peminjaman ke raksasa sepak bola asal Italia, AC Milan.
Serta meninggalkan seorang Aaron Wan-Bissaka sebagai penghuni tunggal di sektor bek kanan.
Solskjaer sebenarnya pernah mencoba memainkan Axel Tuanzebe, Timothy Fosu-Mensah, dan Victor Lindelof untuk melapisi Wan-Bissaka.
Rencana itu tak berjalan sesuai rencana lantaran ketiga nama yang disebut tak ada yang berposisi asli sebagai seorang bek kanan.
Baca juga: Cerita di Balik Gol Menit 90+3 Manchester United, Cerdiknya Marcus Rashford Lihat Bek yang Kram
Setan Merah kerap kelabakan kala Wan-Bissaka benar-benar harus absen dari tim utama.
Karena itu, Setan Merah kemungkinan besar akan mendatangkan Max Aarons ke Old Trafford.
Isu yang berkembang, Manchester United baru mengajukan penawaran kepada Norwich City di bursa transfer musim panas mendatang.
(Tribunnews.com/Guruh)