TRIBUNNEWS.COM - Nasib unbeaten AC Milan dipertaruhkan kala menjamu Juventus pekan 16 Liga Italia, armada Stefano Pioli tak komplit.
Grande Partita Liga Italia Giornata 16 antara AC Milan vs Juventus akan terhampar di Stadion San Siro, Kamis (7/1/2021) pukul 02.45 WIB, live RCTI.
Sebagaimana yang diketahui, AC Milan menjadi satu-satunya tim di panggung Liga Italia yang belum tersentuh kekalahan.
Baca juga: Juventus Wajib Hati-Hati, Ini Penyebab AC Milan Sering Dapat Penalti
Baca juga: Sekalipun Tanpa Ibrahimovic, Gelar Scudetto Liga Italia Bukan Mimpi Mustahil bagi AC Milan
Hingga Giornata 16 Liga Italia, AC Milan mampu mengemas 11 kemenangan plus empat hasil imbang.
Torehan 37 poin yang dikoleksi Zlatan Ibrahimovic dkk menisbatkan AC Milan menjadi Capolista alias pemuncak klasemen se,entara Liga Italia.
Tren apik AC Milan di ujung tanduk jelang bersua Juventus.
Bagaimana tidak, Bianconeri memiliki ambisi yang kuat untuk mengalahkan AC Milan di Stadion San Siro.
Anak asuh Andrea Pirlo itu ingin membalas utang kekalahan mereka musim lalu ketika dicukur habis 4-2 di tempat yang sama.
Di sisi lain, Cristiano Ronaldo dkk juga berambisi untuk masuk kembali dalam gerbong perburuan gelar Scudetto Serie A.
Juventus yang tertinggal 10 angka dari AC Milan kini duduk di tangga kelima.
Motivasi Si Nyonya Tua kian berlipat ganda melihat kemenangan terakhir mereka di pekan 15, di mana Juventus mampu melumat Udinese lewat skor 4-1.
Misi Juventus untuk menodai catatan unbeaten AC Milan semakin terbuka melihat kondisi compang camping pasukan AC Milan.
Dilansir dari laman Football Italia, sederet pemain pilar andalan Rossoneri dipastikan absen dalam laga kali ini.
Pertama ialah Sandro Tonali dipastikan absen setelah mendapatkan kartu merah di laga melawan Benevento.
Pemain berusia 20 tahun itu mendapatkan hukuman satu laga.
Kedua ialah Zlatan Ibrahimovic, meskipun proses pemulihan cederanya berlangsung cepat, namun Pioli diprediksi enggan mengambil riisko.
Ibra dikabarkan baru bisa membela panji Rossoneri di laga melawan Cagliari 18 Januari mendatang.
Ketiga, pemain yang dipastikan absen ialah Ismael Bennacer.
Cedera yang dialami pemain 22 tahun tersebut membuatnya absen untuk kurun waktu yang lama.
Nama terakhir ialah Matteo Gabbia. deputi dari Kjaer dan Romagnoli itu mengalami cedera serius dan diprediksi baru bisa pulih berbarengan dengan Zlatan Ibrahimovic.
Layak ditunggu bagaimana Stefano Pioli menyiasati pasukannya yang banyak dihantam badai cedera.
Berikut skenario Inter Milan bisa mengkudeta posisi AC Milan lewat bantuan tak langsung Juventus.
1. AC Milan Imbang Lawan Juventus
Ketika AC Milan bermain imbang melawan Juventus, maka Rossoneri akan mengoleksi 38 poin.
Inter Milan membutuhkan tambahan tiga poin guna bisa mengambil alih posisi Rossoneri.
Nerazzurri wajib mengalahkan Sampdoria. Tambahan tiga poin membuat Romelu Lukaku cs mengoleksi 39 angka.
2. Juventus Nodai Catatan Unbeaten AC Milan
AC Milan sejuah ini menjadi satu-satunya tim di Liga Italia yantg belum tersentuh kekalahan.
Hingga pekan 15 Serie A, Rossoneri telah mengemas 11 kemenangan dan empat hasil imbang.
Namun peluang Juventus untuk menodai catatan mengkilap Zlatan Ibrahimovic dkk terbuka lebar.
Bianconeri berpotensi menjadi tim pertama yang mampu menghancurkan kedigdayaan AC Milan di panggug Liga Italia.
Rossoneri kalah tak lantas membuat Inter Milan bisa mengambil posisi puncak dengan mudah.
Raihan imbang tak cukup untuk Nerazzurri menyerobot titel Capolista.
AC Milan yang kalah akan tetap mengoleksi h37 poin.
Andai Inter juga menuai hasil imbang, maka perolehan angka kedua tim bakal sama, yakni 37 angka.
Bedanya AC Milan masih kokoh di puncak klasemen berkat menang head to head.
Satu-satunya cara ialah Romelu Lukaku memenangkan laga dan membawa pulang tiga angka ke Giuseppe Meaza.
Nantinya AC Milan akan mengoleksi 37 poin dan Nerazzurri 39 angka.
Klasemen Liga Italia
(Tribunnews.com/Giri)