Laporan Wartawan Tribunnews.com - Ferryal Immanuel
TRIBUNEWS.COM, JAKARTA - Usai rapat Ketum PSSI, Mochammad Iriawan menegaskan jika kegiatan sepak bola tetap dilakukan, sebaiknya tanpa adanya penonton, Rabu (10/2/2021).
"Apabila kegiatan ini diizinkan, tanpa ada penonton dan dilarang untuk membuat kerumunan," ujar Iriawan.
Ia mengatakan apabila ada kerumunan yang melakukan menonton bersama, maka Polri akan memberikan sanksi kepada seluruh masyarakat.
"Kami mengharapkan kepada seluruh penonton agar tidak menonton secara bersama-sama dan menimbulkan keramaian," ujar Iriawan.
Ia juga mengharapkan, apabila kegiatan ini berlangsung agar seluruh media dapat menyiarkan tayangan secara esklusif agar setiap pendukung dapat menyaksikan dari rumah.
"Mudah-mudahan segera ada keputusan agar pertandingan dapat tetap berlangsung dan menerapkan protokol kesehatan yang telah ditetapkan," ujar Iriawan.
Hingga saat ini belum ada keputusan mengenai kegiatan ini, tetapi kami berharap masyarakat dapat mematuhi protokol kesehatan yang telah ditentukan.