News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala FA

Tottenham Tersingkir di Piala FA, Kesalahan Lini Pertahanan Jadi Sasaran Kekecewaan Jose Mourinho

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih kepala Tottenham Hotspur Portugis Jose Mourinho (kiri) berjabat tangan dengan striker Tottenham Hotspur Korea Selatan Son Heung-Min (kanan) di akhir pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Tottenham Hotspur dan Chelsea di Stadion Tottenham Hotspur di London, pada 4 Februari , 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Jose Mourinho merasa kecewa dengan kesalahan yang terjadi lini Tottenham Hotspur usai dipastikan tersingkir dari ajang Piala FA.

Tottenham Hotspur harus tersingkir dari babak 16 besar Piala FA dengan kekalahan 5-4 atas tuan rumah Everton, pada Kamis (11/2/2021) dini hari.

Tersaji di Goodison Park, Tottenham Hotspur sebetulnya mampu membuat kejutan dengan gol cepat yang dicetak Davinson Sanchez pada menit ketiga.

Davinson Sanchez membuat Tottenham Hotspur unggul lewat andil golnya memanfaatkan assist dari Son Heung-Min.

Bek Kolombia Tottenham Hotspur Davinson Sanchez (2L) mencetak gol ketiga timnya selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Everton dan Tottenham Hotspur di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 10 Februari 2021. (CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP)

Baca juga: HASIL Piala FA - Drama 9 Gol & Perpanjangan Waktu, Everton Singkirkan Tottenham Hotspur di Goodison

Baca juga: HASIL Piala FA: Pep Guardiola Tanggapi Ukiran Rekor Baru Manchester City Setelah Kalahkan Swansea

Namun keunggulan Tottenham hanya bertahan 33 menit dan tuan rumah langsung membalasnya dengan gelontoran tiga gol.

Tuan rumah Everton pun hanya membutuhkan waktu 8 menit untuk langsung membalas tiga dimulai dari gol Dominic Calvert-Lewin menit 36.

Dua menit berselang Richarlison dan ment 43 Sigurdsson menambah keunggulan Everton lewat gol dari titik putih.

Tottenham pun menjaga asa dengan memperkecil kedudukan lewat gol injury time babak pertama yang dibuat oleh Erik Lamela.

Nah pada babak kedua, permainan berjalan alot setelah kedua tim sama-sama mengusung permainan menyerang.

Alhasil Everton menambah pundi satu gol lewat Richarlison menit 68 berkat operan dari Sigurdsson yang berhasil dikonversikan.

Sementara Tottenham sendiri mampu mencetak dua gol di babak kedua dari Davinson Sanchez dan Harry Kane.

Alhasil babak kedua selesai dengan skor imbang 4-4 dan memaksa pengadil lapangan melanjutkan ke babak perpanjangan waktu.

Bek Kolombia Tottenham Hotspur Davinson Sanchez (2L) merayakan bersama rekan setimnya setelah ia mencetak gol pembuka timnya selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Everton dan Tottenham Hotspur di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 10 Februari 2021. CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP (CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP)

Baca juga: HASIL Piala FA Semalam - Leiceter, Sheffield & Manchester City Susul MU Lolos ke Perempat Final

Baca juga: Barcelona di Ambang Kebangkrutan, Benarkah Gaji Messi Penyebabnya? Ini Fakta Terbaru Keuangan Barca

Pasukan Carlo Ancelotti nampak lebih superior dan berhasil menjaga konsentrasi dengan memastikan tiket Perempat Final Piala FA.

Tiket Perempat Final Piala FA berhasil didapatkan usai terciptanya gol penentu kemenangan yang dicetak Bernard pada menit 97.

Bernanrd pun menjadi pahlawan kemenangan The Toffees untuk memastikan langkahnya ke babak 8 besar.

Tersingkirnya Tottenham Hotspur membuat Jose Mourinho merasa kecewa atas kinerja timnya terutama posisi lini belakang.

Menurunya setiap tim yang mengusung permainan menyerang hanya akan memenangkan pertandingan apabila bisa mengurangi kesalahan defensif.

Hal ini pun terjadi pada klub berjuluk The Lilywhites yang dinilai melakukan kesalahan defensif sehingga mengakibatkan tersingkir dari Piala FA.

Pelatih kepala Portugis Tottenham Hotspur Jose Mourinho bereaksi selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Everton dan Tottenham Hotspur di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 10 Februari 2021. CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP (CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP)

Baca juga: JADWAL Liga Inggris Man City vs Tottenham, Alan Shearer: The Citizens Kandidat Juara Musim Ini

"Saya menikmati dan saya tidak menikmati," kata Jose Mourinho kepada BT Sport yang dikutip dari Evening Standart.

"Saya menikmati cara kami bermain ketika kami menguasai bola. Sejak menit pertama, situasi segera hebat, Lamela melakukan penyelamatan bagus oleh Olsen dan itu baru permulaan.

"Kami memiliki bola, kami menciptakan, kami memiliki dinamika yang hebat, pergerakan, mencetak gol, menciptakan lebih banyak peluang.

"Karakter yang hebat untuk melawan kesalahan yang luar biasa tetapi sepak bola menyerang hanya memenangkan pertandingan ketika Anda tidak membuat kesalahan defensif lebih dari apa yang Anda buat.

"Kami mendapat empat gol dan itu tidak cukup," sesal pelatih asal Portugal tersebut.

Mourinho juga mengakui bahwa kekalahan ini menyakiti perasaan seluruh skuad The Lilywhites lantaran sudah berusaha menampilkan permainan terbaik.

Ia pun mengibaratkan pertandingan ini mirip dengan tikus dan kucing.

Gelandang Everton Prancis Abdoulaye Doucoure (tengah) menyundul bola selama pertandingan sepak bola putaran kelima Piala FA Inggris antara Everton dan Tottenham Hotspur di Goodison Park di Liverpool, barat laut Inggris pada 10 Februari 2021. CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP (CLIVE BRUNSKILL / POOL / AFP)

"Itu menyakiti semua orang dari tim kami. Perasaannya adalah kami bermain sangat baik dengan bola, kami menciptakan, kami tim terbaik yang menang 1-0.

"Dan lima menit, ledakan, ledakan, ledakan, kesalahan, kesalahan, kesalahan, tujuan, tujuan, tujuan. Anda melawan, mencetak gol lagi. Pertarungan kembali, dan gol lagi.

"Itu adalah tikus dan kucing. Tikus itu kesalahan pertahanan kami dan kucing itu adalah kami mencoba untuk mengkompensasinya dengan bermain sangat baik dan mencetak gol. Tapi itu tidak cukup," tandas Mourinho.

Hasil Piala FA Semalam

Kamis, 11 Februari 2021

Swansea 1-3 Manchester City

Leicester 1-0 Brighton

Sheffield 1-0 Bristol

Rabu, 10 Februari 2021

Burnley 0-2 Bournemouth

Manchester United 1-0 West Ham

(Tribunnews.com/Ipunk)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini