News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Persija Jakarta Antusias Sambut Piala Menpora 2021 kata Mark Klok

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Persija Jakarta berlatih

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM, Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Persija Jakarta menggelar latihan perdana, Senin (1/3/2021) di Lapangan Sawangan, Depok. Latihan ini sebagai persiapan untuk pra musim bertajuk Piala Menpora 2021.

Gelandang Persija, Mark Klok sebagai perwakilan pemain Persija mengatakan timnya antusias dengan latihan perdana Persija, serta menyambut hangat kembalinya sepak bola Indonesia.

Meski baru sebatas Piala Menpora 2021, Mark Klok mengapresiasi sepak bola Indonesia yang kembali hidup.

Tak tanggung-tanggung, Mark Klok memasang target juara Piala Menpora.

"Satu tahun tak berkompetisi memang sulit ya. Enam bulan lalu kami sempat berlatih, namun ternyata kompetisi urung terlaksana. Kini kompetisi hadir. Memang Piala Menpora, namun targetnya adalah menjuarai Piala Menpora," ucapnya.

Meski misi sulit, namun Mark Klok menganggap rasional timnya mampu menjuarai Piala Menpora.

Mark Klok sendiri menjeskan dirinya telah berlatih keras menjaga kualitasnya dan siap menunjukkan hasil latihannya di Piala Menpora 2021.

"Bersama Persija tentu targetnya juara Piala Menpora. Saya memasang target juga untuk diri saya sendiri, yaitu pemain terbaik," tambahnya.

Selain itu, Mark menjelaskan atmosfer kompetisi dimasa pandemi akan jauh berbeda dengan sebelumnya khususnya tanpa suporter yang biasanya memotivasi mereka. 

Tak hanya, Mark Klok juga mengakui fisik pemain turut terpengaruh tanpa adanya kompetisi selama setahun.

Mark Klok sendiri mendorong dirinya agar tidak jenuh berlatih dengan menanamkan target di dalam dirinya.

Kini dirinya siap bertanding dimana pun dan melawan tim apa pun guna mewujudkan ambisinya bersama Persija, serta target menjadi pemain terbaik.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini