TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal siaran langsung leg kedua babak 16 besar Liga Champions malam ini yang akan melibatkan nasib PSG, Barcelona serta Liverpool, tayang SCTV dan Vidio.com.
Pertama, Barcelona akan melakoni tak mudah untuk membalikkan keadaan dalam laga melawan PSG di Stade Parc de Princes, Kamis (11/3/2021) dinihari nanti.
Ketertinggalan agregat gol tandang 1-4 membuat Barcelona harus tampil dalam performa terbaiknya guna membalikkan keadaaan sekaligus menyegel tiket perempat final.
Kedua, Liverpool yang sedang menjalani nasib buruk dalam ajang Liga Inggris lantaran selalu kalah dalam enam pertandingan kandang beruntun akan melakoni laga tak kalah krusial.
Kali ini The Reds akan dihadapkan ujian tak mudah untuk mempertahankan keunggulan melawan RB Leizpig di Stadion Puskas Arena, dinihari nanti.
Dua laga sengit tersebut akan menentukan langkah masing-masing tim dalam nasibnya di Liga Champions musim ini.
Mereka sudah ditunggu oleh Borussia Dortmund dan Porto yang telah memastikan tiket melaju ke babak perempat final.
Jalan Terjal Barcelona Dapatkan Tiket Perempat Final Liga Champions
Barcelona yang saat ini dibesut Ronald Koeman akan mengalami jalan terjal berliku untuk mendapatkan tiket perempat final Liga Champions musim ini.
Tim berjuluk Blaugrana itu akan bertandang ke markas PSG pada leg kedua babak 16 besar, dinihari nanti.
Tim Catalan berada dalam situasi kurang menguntungkan mengingat mereka saat ini tertinggal agregat gol 1-4 dari PSG.
Hal itu berarti Barcelona setidaknya minimal harus mencetak selisih tiga atau empat gol untuk bisa lolos ke babak berikutnya.
Mentalitas dan kekompakan Barcelona akan diuji oleh PSG yang mengusung misi besarnya meraih gelar Liga Champions perdana pada musim ini.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman menyebut timnya harus tampil dalam performa terbaik tanpa cela untuk bisa membalikkan keadaan.
"Banyak hal yang akan bergantung pada bagaimana kita memulai permainan, kami selalu berusaha menciptakan peluang, masalahnya adalah kami harus bisa memanfaatkannya," ungkap Koeman dilansir laman resmi Barcelona.
"PSG adalah calon juara Liga Champions, kami harus memainkan permainan dengan sempurna dan itulah yang akan kami coba lakukan,".
"Penting bagi kami untuk merasa pada akhir pertandingan bahwa kami merasa telah melakukan yang terbaik,".
"Apalagi kami perlu mencetak gol tandang, itu tidak pernah mudah, namun tidak ada yang tidak mungkin," tambahnya.
Seperti yang diketahui bahwa Barcelona yang bertindak sebagai tuan rumah pada pertemuan pertama harus takluk secara menyakitkan dengan skor 1-4.
Messi sejatinya mampu membuka keunggulan Barcelona terlebih dahulu lewat sepakan penalti pada menit 28.
Hanya saja keunggulan Barcelona tak berarti apa-apa setelah Kylian Mbappe mengambil alih panggung utama dengan torehan hattricknya dalam laga kali ini.
Hattrick Mbappe membuat Barcelona seakan tak berdaya dalam laga kali ini dan PSG pun selangkah lebih maju meraih tiket perempat final.
Satu gol lainnya dari PSG dihasilkan oleh Moise Kean, ia memanfaatkan umpan tendangan bebas Paredes pada babak kedua.
Pertempuran antara PSG kontra Barcelona dapat anda saksikan melalui tayangan SCTV, Kamis (11/3/2021) dinihari.
Ujian Mentalitas LiverpoolÂ
Meskipun telah unggul dengan agregat tandang dua gol tanpa balas, Liverpool masih belum aman posisinya.
Hal ini mengingat Liverpool tampak angin-anginan performanya, utamanya di Liga Domestik.
Bagaimana tidak, Liverpool yang berstatus sebagai juara bertahan liga domestik gagal mendulang poin sekalipun dalam enam laga kandang beruntun.
Kekalahan terakhir melawan Fulham membuat Liverpool untuk pertama kalinya menelan enam kekalahan beruntun di kandang sejak era Premier League.
Alhasil rentetan hasil buruk dalam laga kandang tersebut membuat Liverpool masih berada dalam situasi belum aman meskipun telah unggul pada pertemuan pertama.
Pada pertemuan pertama, Liverpool mampu unggul dua gol tanpa balas melawan RB Leipzig.
Mohamed Salah dan Sadio Mane membagi adil kontribusi gol mereka di laga ini untuk Liverpool.
Tim asuhan Jurgen Klopp harus menunggu hingga menit ke-53 untuk memecah kebuntuan pada laga kala itu.
Mo Salah sukses memanfaatkan error yang dilakukan para pemain RB Leipzig di daerah pertahanan sendiri.
Salah yang mendapat bola gratisan tak menyia-nyiakan peluang untuk membuat Liverpool unggul 0-1.
Hanya berselang lima menit, RB Leipzig kembali membuat kesalahan yang tidak perlu.
Niatan Mukiele untuk menghalau bola justru berbuah petaka bagi tim asuhan Julian Nagelsmann.
Bola malah berhasil dikuasai dengan mudah oleh Sadio Mane, dimana sang pemain tanpa ampun membobol gawang Peter Gulacsi.
Skor 0-2 bertahan hingga akhir laga.
Pertempuran Liverpool kontra RB Leipzig dapat anda saksikan melalui tayangan Vidio.com, Kamis (11/3/2021) dinihari nanti.
Live Streaming Liga Champions:
Live Streaming PSG vs Barcelona >>>>>
Live Streaming Liverpool vs RB Leipzig >>>>>
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)