Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Bek tengah Persija Jakarta, Otavio Dutra turut mengikuti vaksinasi covid-19 dosis kedua di Rumah Sakit Olahraga Nasional (RSON), Cibubur, Jakarta.
Otavio sebelumnya juga mengikuti vaksinasi tahap pertama di Istora Senayan pada 26 Februari silam.
Usai divaksin dosia pertama Ia bercerita tak ada keluhan apa pun dan berahap hal yang sama usai menjalani vaksinasi kedua ini.
"Saya tak ada keluhan atau apa pun. Tidak pusing, tak alergi dengan vaksin pertama. Semoga yang kedua ini tak masalah," kata Otavio.
Pemain naturalisasi itu juga membeberkan tak ada keraguan saat dirinya divaksin.
Rasa optimistis itu muncul lantaran menurutnya vaksin ini akan jadi hal yang sangat penting bagi kesehatan bahkan jadi persyaratan saat terbang ke luar negeri.
"Saya tidak takut (disuntik-red) karena mau tidak mau vaksin jadi wajib untu bisa terbang ke luar negeri. Beberapa negara terapkan wajib vaksin," kata Otavio.
"Saya ucapkan terima kasih kepada tuhan diberi kesempatan ini, bisa aman dan lebih cepat lebih bagus," sambungnya.
Terkahir, Otavio berharap hadirnya vaksin covid-19 ini bisa membuat dirinya dan masyarakat Indonesia jadi lebih sehat.
Untuk itu, Otavio mengajak masyarakat Indonesia tidak takut menjalani vaksinasi Covid-19.
"Harapannya tetap sehat, virus bisa hilang dari Indonesia. Semua bisa kembali seperti dulu," harap Otavio.
"Semua teman-teman juga bisa vaksin dan semua masyarakat Indonesia harus divaksin supaya kami bisa aman dari covid-19," pungkasnya.
Seperti diketahui, kegiatan vaksinasi atlet, pelatih dan tenaga kesehatam di RSON ini merupakan vaksinasi lanjutan dari tahap pertama di Istora Senayan.
Bedanya vaksin tahap kedua ini di RSON akan dibagi menjadi tiga hari yakni hari ini dan Senin, Rabu pekan depan.