News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Igor Nikolayevich Kriushenko Harapkan Pemerintah Bisa Berikan Kuota Suporter Datang ke Stadion

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Igor Nikolayevich Kriushenko

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudistira Wanne

TRIBUNNEWS.COM, CITEUREUP - Pelatih Persikabo 1973, Igor Nikolayevich Kriushenko mengatakan bahwa suatu pertandingan sepak bola tidak lengkap tanpa dukungan para suporter.

Mantan pelatih timnas Belarusia itu mengatakan, suporter merupakan pemain ke-12 yang membuat para pemain bersemangat ketika beraksi di rumput lapangan hijau.

Kendati demikian, Igor meminta agar suporter untuk saat ini mengikuti anjuran terkait penerapan protokol kesehatan yang ketat demi memutus rantai penyebaran Covid-19.

"Saat ini, situasi yang kurang baik untuk kita. Di mana pandemi Covid-19 masih berlangsung. Pertandingan sepakbola tanpa suporter memang kurang lengkap. Tapi kita harus memahami kondisi yang terjadi saat ini. Di mana protokol kesehatan sangat penting agar virus tidak menyebar," ujarnya.

Lebih lanjut, Igor berharap agar pemerintah dan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) dapat mencari solusi terkait kehadiran suporter saat kompetisi Liga 1 kembali bergulir.

"Saya berharap pemerintah dan federasi memberikan kuota untuk suporter datang ke stadion supaya suatu pertandingan bergairah. Karena suporter merupakan pemain ke-12," jelasnya.

Sementara itu, Igor mencurahkan kerinduannya bahwa tim sepak bola juga merindukan dukungan langsung dari para suporter.

"Intinya suporter kangen dengan sepak bola, tim yang didukung pastinya dan kita juga kangen dengan suporter. Maka saya berharap Federasi memberikan kuota 30 sampai 50 persen kapasitas stadion untuk kehadiran suporter nanti apabila Liga 1 kembali bergulir," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini