TRIBUNNEWS.COM - Pemilik PSB Bogor membantah klub Liga 3 tersebut akan diakuisisi oleh Raffi Ahmad.
Rencana akuisisi Raffi Ahmad terhadap klub Liga 3 dipastikan bukan mengarah ke PSB Bogor.
Raffi Ahmad sebelumnya baru saja mengambil alih klub Liga 2, Cilegon United.
Setelah diakuisisi Raffi Ahmad, klub asal Banten tersebut berganti nama menjadi Rans Cilegon FC.
Baca juga: Dewa United Rasa Persib Bandung, RANS Cilegon FC Beraroma Persija Jakarta
Belum lama usai meluncurkan Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad langsung melempar wacana untuk membeli klub Liga 3.
Hal tersebut ia utarakan dalam wawancara dengan Darius Sinathrya yang tayang pada Rabu (7/4/2021).
"Orang masih berpikir Liga 2 atau Liga 3 masih kurang bergengsi dibanding Liga 1," tutur Raffi di kanal Youtube The Sinathrya (7/4/2021).
"Justru saya lebih suka menggairahkan yang kurang bergairah."
"Ini ada tim Liga 3, tim yang mau saya akuisisi juga," tandasnya.
Beberapa waktu sebelumnya, Raffi memang diketahui mengunjungi salah satu klub Liga 3, PSB Bogor.
Pertemuan suami Nagita Slavina dengan petinggi PSB Bogor diunggah pada Selasa (30/3/2021), sehari sebelum launching Rans Cilegon FC.
"Buat teman-teman PSB Bogor semangat nih, wadah persatuan sepak bola Bogor nih," kata Raffi.
"Aku dikasih kenang-kenangan nih baju, semoga PSB Bogor eh sekarang Liga 3 ya, semangat terus biar Liga 3 biar mantap juga, widih mantap," sambungnya.
Tak pelak, isu PSB Bogor akan menjadi klub terbaru yang diakuisisi Raffi Ahmad mengemuka.
Belakangan, Ketua Umum PSB Bogor Army Setyo Wibowo mengklarifikasi kunjungan pemilik Rans Entertainment tersebut.
Army menegaskan PSB Bogor tak akan mengikuti jejak Cilegon United yang bertransformasi menjadi Rans Cilegon FC.
"PSG Bogor sampai saat ini masih tetap dengan kearifan lokalnya," terang Army dikutip dari Warta Kota (9/4/2021).
"Jadi kabar akuisisi itu tidak benar," katanya.
Army menjelaskan, kunjungan Raffi Ahmad ke PSB Bogor sebelumnya hanya bersifat silaturahmi.
"Jadi, Raffi Ahmad kemarin itu hanya bersilaturahmi saja ke sini, saya tidak menyangka kalau menjadi ramai informasi akuisisi," jelasnya.
"PSB Bogor tetap tidak berganti, dalam mengarungi Liga 3, PSB Bogor akan berjuang dan berusaha menampilkan yang terbaik," pungkasnya.