News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Menpora 2021

Aji Santoso: Persebaya Bikin Bangga, 10 Orang Lokal Tetap Bisa Bobol Persib yang Full Team

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aji Santoso saat melatih tim Persebaya Surabaya di Lapangan Polda Jatim, Minggu (1/3/2020).

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Nazmi Abdurahman

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Persebaya Surabaya harus mengakui keunggulan Persib Bandung setelah kalah 2-3 dalam babak delapan besar Piala Menpora, di Stadion Maguwoharjo, Sleman Yogyakarta, Minggu 11 April 2021. 

Pelatih Persebaya, Aji Santoso mengaku tetap puas dengan perjuangan anak asuhnya meski gagal meraih kemenangan dan lolos ke babak semifinal Piala Menpora.

"Saya sangat bangga dengan pemain pemain saya meskipun ketinggalan 3-0 akhirnya bisa 3-2 bahkan ketika kami bermain dengan 10 orang pun pemain saya bisa cetak gol," ujar Aji Santoso seusai pertandingan melalui zoom meeting, Minggu (11/4/2021). 

Baca juga: Harga Mahal yang Harus Dibayar Persib Bandung Seusai Lolos ke Semifinal Piala Menpora 2021

Dikatakan Aji, di awal babak pertama anak asuhnya melakukan kesalahan sehingga harus kebobolan dua gol. 

"Tapi setelah itu pemain kami sangat fight termasuk saat 10 lawan 10 dan kami menguasai permainan," katanya 

Aji bahkan menyebut jika selama timnya bermain di turnamen Piala Menpora, pertandingan melawan Persib kemarin menjadi permainan terbaik anak asuhnya. 

Selain tanpa pemain asing, Persebaya pun harus bermain dengan 10 pemain setelah penjaga gawangnya Satria Tama diusir wasit dipertengahan babak pertama. 

"Persib dengan full team kami bisa mengimbangi bahkan kami bisa menekan, jujur saya bangga dengan pemain yang ada jadi nanti saat persiapan kompetisi, kami tinggal menambahkan pemain asing saja, kalau nanti kami dapatkan berkualitas mungkin saya akan bisa berbicara banyak. Saya puas dengan pemain walaupun kami kalah 2-3," ucapnya. 

Obrolan Saat Jeda

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso, membocorkan percakapan di ruang ganti yang membuat anak asuhnya jadi ganas saat menghadapi Persib.

Bermain melawan Persib Bandung, skuad Bajul Ijo menelan kekalahan tipis 2-3.

Sepanjang 45 menit babak pertama, Persebaya Surabaya menjadi bulan-bulanan Maung Bandung.

Baca juga: Kekurangan Persib Bandung Jelang Semifinal Jadi Sorotan, Lini Belakangan Maung Sering Kecolongan

Ketika laga baru berjalan 40 detik, Persib langsung memimpin lewat gol cantik Ezra Walian.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini