News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Menpora 2021

Angin Segar Buat Persib di Tengah Badai Cedera Jelang Laga Semifinal Lawan PSS Sleman

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persib Bandung, Ezra Walian (keempat dari kanan) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol pertama bagi timya ke gawang Persebaya Surabaya dalam laga perempat final Piala Menpora 2021 di Stadion Maguwoharjo, Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Minggu (11/4/2021) malam. Persib Bandung berhasil lolos ke semifinal usai menaklukkan Persebaya Surabaya dengan skor 3-2 (3-0). Tribun Jogja/A Fajar Safii

TRIBUNNEWS.COM - Kabar buruk menghampiri Persib Bandung menjelang pertandingan semifinal Piala Menpora 2021 menghadapi PSS Sleman.

Persib Bandung terancam pincang saat berjumpa dengan PSS Sleman di leg pertama semifinal Piala Menpora 2021.

Baca juga: Persib Bandung Gembos Jelang Semifinal Piala Menpora, Tiga Pilar Cedera, Ezra Walian Paling Serius

Striker Persib, Ezra Walian, diragukan bisa tampil lantaran sedang mengalami cedera.

Cedera tersebut didapat Ezra saat Persib menghadapi Persebaya Surabaya di babak perempat final, Minggu (11/4/2021).

Ezra terpaksa ditarik keluar paka menit ke-15.

Baca juga: PSS Sleman Bersua Persib di Semifinal, Dejan Antonic Lebih Pilih Lawan PSM Makassar atau Persija

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts, menyebut Ezra mengalami cedera hamstring.

"Sepertinya dia (Ezra) menderita hamstring. Jadi, hari ini kami akan menilai bagaimana kondisinya," kata Robert dikutip Bolanas dilansir dari Kompas.com.

Selain Ezra, Robert juga mengkonfirmasi ada dua pemain lain yang mengalami cedera.

Dua pemain itu yakni Dedi Kusnandar dan Victor Igbonefo.

"Dedi juga sama, Dedi sedikit ada masalah di bagian kunci paha," ungkap pelatih asal Belanda itu.

"Lalu masih ada satu lagi selain Dedi dan Ezra yang cedera, yaitu Victor," imbuhnya.

Di tengah kabar buruk tersebut, Robert Rene Alberts memberi sedikit angin segar.

LIGAINDONESIABARU.COM
Para pemain Persib Bandung merayakan gol cepat yang dicetak oleh Ezra Walian pada laga kontra Persebaya Surabaya di semifinal Piala Menpora 2021.

Baca Juga: Resmi, PSSI Umumkan Waktu dan Lokasi untuk TC Timnas Indonesia

Robert menyebut Persib akan dapat tambahan amunisi jelang babak semifinal nanti.

Juru taktik berusia 66 tahun itu memanggil delapan pemain yang sebelumnya ditinggal di Bandung.

"Ketika kami sudah memastikan lolos menuju semifinal maka kami akan membawa semua, seluruh pemain yang tersisa, karena kami mendaftarkan 28 pemain," tutur Robert.

Selain pemain, Persib juga mendatangakan staff tambahan guna menatap babak semifinal.

"Kami juga membawa semua staf untuk menyusul, kami butuh bantuan untuk melakukan latihan di sini," papar Robert.

"Karena jika dihitung dari hari ini tanggal 12, kami akan berada di luar Bandung hampir dua pekan dan kami harus berlatih di sini," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini