TRIBUNNEWS.COM - Penjaga gawang Real Madrid, Thibaut Courtois berambisi menjegal mantan timnya Chelsea saat saling bertemu i Semifinal Liga Champions leg pertama.
Duel bertajuk big match antara Real Madrid vs Chelsea tersaji di Alfredo di Stefano Stadium, Rabu (27/4/2021) dini hari.
Laga Real Madrid vs Chelsea bakal berlangsung mulai pukul 02.00 WIB, Live SCTV dan Vidio.com.
Thibaut Courtois menerangkan bahwa dirinya ingin memangkan trofi Liga Champions bersama Real Madrid.
Baca juga: JADWAL Semifinal Liga Champions Leg 1 & Link Live Streaming SCTV, Real Madrid vs Chelsea, Malam Ini
Baca juga: LINK Streaming SCTV Real Madrid vs Chelsea, Zidane Jagonya Semifinal Liga Champions
Untuk memeangkan trofi Liga Champions, Real Madrid bakal ditunggu Chelsea yang merupakan mantan klub dari Courtois.
Sebelum bergabung dengan Real Madrid sejak musim 2018, penjaga gawang asal Spanyol ini merupakan bagian dari skuad Chelsea.
Nama Courtois bersama Chelsea tercatat selama 4 musim atau semenjak ditebus dari Atletico Madrid pada musim 2014.
"Saya bermimpi bermain untuk Real Madrid. Saya ingin memenangkan trofi di sini, terutama Liga Champions." kata Thibaut Courtois dikutip dari laman resmi Real Madrid.
"Setelah Piala Dunia, mereka menelepon saya untuk memberi tahu saya bahwa mereka akan bernegosiasi dengan Chelsea. Saya sangat senang dan berharap ini akan berlanjut.
“Pengungkapan saya adalah salah satu pengalaman terindah dalam hidup saya. Untuk melihat Liga Champions
"Piala dan semua fans di stadion, itu adalah momen yang sangat membahagiakan. Anda merasa sangat istimewa, itulah mengapa ini adalah klub terbesar di dunia.
"Cara mereka mengatur pembukaan, saya belum pernah melihatnya di tim lain. Di Chelsea, ini adalah foto di tempat latihan dan hanya itu. Mendengar Anda adalah seorang pemain Real Madrid adalah luar biasa." ungkapnya.
Baca juga: LIVE Streaming SCTV Real Madrid vs Chelsea Semifinal Liga Champions Malam Ini
Baca juga: PREDIKSI Susunan Pemain Real Madrid vs Chelsea: Havertz & Werner Siap Buat Repot Bek Lawan
Courtois juga memberikanm pandangannya bahwa menjadi penjaga gawang Real Madrid tidak berjalan mudah.
Ia harus menerima dan mengendalikan segala tekanan yang menimpa dirinya selama melanjutkan kariernya di Bernabeu.
“Tidak mudah menjadi penjaga gawang Real Madrid karena Anda berada di bawah tekanan untuk menghentikan segalanya, belum lagi para penjaga gawang yang telah datang sebelum Anda.
"Keajaiban diharapkan dari seluruh tim, terutama di Bernabéu, di mana Anda benar-benar dapat merasakan tekanan pada tim untuk menang dan bermain bagus. Itulah yang membuatnya menjadi Real Madrid." beber Courtois.
Semenjak menjadi bagian Real Madrid, penjaga gawang Timnas Belgia ini mengaku sudah kuat secara mental.
Bahkan kelemahan pada pergerakan kaki Courtois disebutnya bisa teratasi dengan tenang.
“Saya seorang penjaga gawang yang tenang dan saya melakukannya dengan baik dalam pertandingan satu lawan satu.
"Saya benar-benar meningkat dengan kaki saya karena itu dulu merupakan titik lemah bagi saya dan sekarang saya merasa seperti saya bisa bermain dari belakang dengan tenang.
"Saya kuat secara mental dan saya bisa sangat frustrasi ketika kami kalah. Saya suka menang dan saya mungkin putus asa selama sehari atau lebih tetapi sebagai pemenang, Anda kembali ke atas kuda dan terus berjuang.
"Sebagai pemain elit, Anda harus memiliki keunggulan kompetitif dalam diri Anda sehingga Anda dapat tampil di level teratas." tukas penjaga gawang berusia 28 tahun ini.
Mantan timnya Chelsea bukanlah lawan yang bisa dianggap enteng karena sanggup bangkit setelah diambil oleh Thomas Tuchel.
Chelsea pun menjadi salah satu tim yang bisa menyulitkan Real Madrid di kancah Liga Champions musim ini.
Hal tersebut seperti yang dikatakan oleh Zinedine Zidane selaku nahkoda klub berjuluk Los Blancos.
Menurutnya Chelsea merupakan tim yang lengkap meliputi pertahanan maupun lini penyerangan.
Komposisi mumpuni skuad Chelsea patut diwaspadai oleh Zidane dan pemain-pemain Real Madrid lainnya.
"“Saya tidak berpikir Chelsea akan duduk santai. Mereka tim yang lengkap, mereka menyerang dan bertahan dengan baik.
"Mereka telah melakukan tugas mereka di Liga Champions dan berada di sini dengan prestasi, sama seperti kami.
"Kami harus bertahan dengan baik dan menciptakan peluang saat kami bisa membuat Chelsea menghadapi beberapa masalah." harap Zidane.
(Tribunnews.com/Ipunk)