News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

HASIL Liga Inggris - Komentar Guardiola setelah Manchester City Resmi Juara, Pep: Gelar Ini Istimewa

Penulis: Drajat Sugiri
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Manajer Manchester City Spanyol Pep Guardiola memberi isyarat di pinggir lapangan selama pertandingan sepak bola semifinal Piala FA Inggris antara Chelsea dan Manchester City di Stadion Wembley di barat laut London pada 17 April 2021.

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola memberikan komentar seusai timnya memastikan diri meraih gelar juara Liga Inggris musim 2020/2021.

Disebutkan oleh Pep Guardiola, torehan titel juara Liga Inggris yang disabet Manchester City memiliki cita rasa yang berbeda.

Kepastian Manchester City meraih gelar Liga Inggris didapat setelah tim sekota mereka, Manchester United keok di Old Trafford Stadium, Rabu (12/5/2021).

Baca juga: HASIL LIGA INGGRIS: Manchester City Resmi Juara, Guardiola Selevel dengan Legenda Liverpool

Baca juga: Liga Inggris: Man City Tuai Berkah Kekalahan Tetangga Berisiknya, Fernandinho Bicara Gelar Juara

Saat menjamu Leicester City, Manchester United mau tak mau harus mengakui keunggulan tim tamu lewat skor akhir 2-1.

Dua gol kemenangan The Foxes dilesakkan oleh Luke Thomas dan Soyuncu. Sedangkan Manchester United mampu membalas satu gol lewat kaki Mason Greenwood.

Kekalahan ini membuat Manchester Unjited tak memiliki peluang untuk mengejar perolehan poin The Citizens.

Manchester City kini bercokol di puncak klasemen lewat koleksi 80 poin. Adapun Setan Merah yang duduk di tangga kedua berselisih 10 angka.

Liga Inggris yang menyisakan tiga pertandingan membuat tak ada tim lain yang memiliki kans untuk melampaui torehan angka The Citizens.

Walhasil, Manchester City tak membutuhkan pertandingan pekan 36 Liga Inggris untuk memastikan titel juara mereka.

Pep Guardiola pun angkat bicara dengan kepastian gelar yang diraih timnya saat ini.

Manajer Manchester City Spanyol Pep Guardiola memberi isyarat di tepi lapangan selama pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Manchester City dan Chelsea di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 8 Mei 2021. (MARTIN RICKETT / POOL / AFP)

Menurut mantan pelatih Barcelona tersebut, gelar Liga Inggris yang timnya raih berbeda dari musim-musim sebelumnya.

"Liga Inggris musim ini dan gelar juara memiliki arti dan cita rasa yang berbeda, trofi ini tidak seperti yang sebelum-sebelumnya," terang Guardiola,s eperti yang dikutip dari laman Manchester Evening News.

Lebih lanjut, mantan pelatih Bayern Munchen itu juga mengaku tak akan melupakan perjuangan yang dilakukan timnya untuk menjadi yang terbaik di Premier Leagu.

Di akui atau tidak, The Citizens memang sempat kelimpungan pada awal musim.

Terbukti pada akhir Desember tahun lalu, The Citizens masih menduduki tangga ke-8 klasemen Liga Inggris.

Namun berbekal konsistensi dan permainan yang terus menanjak, Pep Guardiola sukses mempersembahkan gelar Liga Inggris ke-3 bagi The Citizens.

"Gelar ini yang paling sulit yang kami raih. Kami akan selalu mengingat musim ini untuk cara kami menang," tambahnya melanjutkan.

""Saya sangat bangga menjadi manajer di sini dan dari kelompok pemain ini. Mereka sangat istimewa."

"Untuk melewati musim ini, dengan semua batasan dan kesulitan yang kami hadapi - dan menunjukkan konsistensi yang kami miliki luar biasa. Itu luar biasa."

"Setiap hari, mereka ada di sana, berjuang untuk sukses, berusaha selalu menjadi lebih baik. Mereka begitu, sangat tangguh," terang Guardiola.

Terlepas dari itu, juru taktik asal Spanyol ini juga berhasil menorehkan tinta emas dalam upaya menghantarkan timnya meraih titel juara.

Dilansir dari laman Opta, Pep Guardiola mampu mememangkan trofi Liga Inggris sebanyak tiga kali dalam lima masa kepemimpinannya bersama Manchester City.

Catatan tersebut sebelumnya pernah dibukukan oleh Kenny Dalglish saat membesut The Reds Liverpool.

Tepatnya Kenny Dalglish sukses menghantarkan klub kota Merseyside itu menjadi kampiun Liga Inggris pada musim 1985-86, 1987-88 & 1989-90.

Dengan demikian, Pep Guardiola kini berada dalam satu level dengan legenda Liverpool tersebut untuk urusan trofi Primier League.

(Tribunnews.com/Giri)

Ikuti berita Liga Inggris

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini