News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Jersey Arema FC Ada Peta Malang Rayanya, Ini yang Bakal Diharapkan Manajer Arema FC Store

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Arema FC Meluncurkan Jersey Away atau Tandang, Ada Penampakan Ini di Jerseynya

TRIBUNNEWS.COM, MALANG - Arema FC meluncurkan jersey away atau tandang terbaru untuk kompetisi musim 2021. 

Manajemen Arema FC menuturkan, ada banyak perbedaan pada jersey musim ini dengan musim lalu. 

Selain bahan jersey yang diklaim lebih ringan dan nyaman saat dipakai pemain, tema serta desain musim ini dinilai lebih menarik.

Dengan mengusung tema 'Land Of The Fighters' atau Tanah para petarung, desain di jersey ini juga menampilkan peta Malang Raya.

"Dengan menempelnya peta Malang Raya di jersey away ini semoga bisa menularkan ke pemain semangat juang yang menggebu-nggebu, seperti ciri khas Arek Malang," kata Manajer Arema FC Store, Tjiptadi Purnomo, Selasa (25/5/2021).

Selain itu, garis berwarna biru pada lengan dan kerah yang kontras dengan dominasi warna putih pada jersey away Arema FC menunjukan kebanggaan tersendiri.

Warna biru dimaknai sebagai rasa memiliki yang tinggi terhadap tim yang dibela.

Baca juga: Pemain Persebaya Surabaya Ini yang Hasilnya Bagus Saat Tes Vo2 Max

Terkait alasan kembali memilih warna putih untuk jersey away musim ini, Tjiptadi mengatakan sengaja dipilih selain sebagai warna yang netral, juga memiliki makna kesempurnaan.

"Karena ini merupakan jersey away, tentunya kami berharap agar jersey ini selalu membawa hoki tersendiri bagi Arema FC saat bermain di luar kandang," jelasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini