News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2022

Indonesia Vs Vietnam, Adu Gengsi 2 Korsel, Park Hang-seo Siap Dipecat, Shin Tae-yong Siap 10 Tahun?

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo (kiri), berbicara dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pertandingan Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G bukan hanya soal persaingan antarnegara melainkan citra pelatih.

Pasalnya, kedua negara sama-sama ditukangi pelatih asal Korea Selatan. Shin Tae-yong di Indonesia dan Park Hang-seo di Vietnam.

Di negara asal mereka, Korea Selatan, laga Timnas Indonesia Vs Vietnam juga tengah ramai jadi perbincangan lantaran Shin Tae-yong sendiri bukan lah pelatih biasa.

Begitu pun dengan Park Hang-seo.

Sejak ditangani Park Hang-seo, prestasi Vietnam meningkat drastis.

Salah satunya runner-up Piala Asia U-23 2018 dan kini membawa Vietnam berada di puncak klasemen grup G sementara.

Baca juga: Live Streaming Vietnam Vs Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Sebut Pemain Garuda Siap Adu Keras

Shin Tae-yong pun memberikan pujian kepada seniornya tersebut.

Shin Tae-yong pernah membawa Korea Selatan mengalahkan Jerman pada Piala Dunia 2018 silam.

“Pelatih Vietnam Park Hang-seo, dia punya prestasi baik dan hasil yang baik di Vietnam. Bahkan dia jadi pahlawan bagi sepakbola di sana,” kata Shin Tae-yong.

“Mereka juga berproses dengan baik di sana. Saya sendiri pernah melatih Korsel dan menang 2-0 saat melawan Jerman pada Piala Dunia 2018. Mungkin karena itu, media di Korea Selatan ataupun orang-orang tertarik dengan laga esok,” jelasnya.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Vietnam, Awas Garuda, Egy Maulana Vikri Bisa Dimakan Tekel Brutal

Tak Hanya itu, semenjak ditangani Park Hang-seo, Vietnam kini berada di peringkat FIFA pada urutan ke-93.

Meski demikian, Shin Tae-yong mengaku tak gentar dengan raihan yang telah didapatkan Vietnam.

Ia tetap merasa yakin Evan Dimas dkk. yang kini dalam keadaan siap dan lebih percaya diri bakal tampil maksimal guna mendapatkan hasil positif.

“Pertandingan pertama lawan Thailand para pemain sudah bekerja keras, para pemain juga sudah mulai percaya diri jadi saya percaya,” kata Shin Tae-yong.

“Saya berharap pertandingan lawan Vietnam akan lebih baik lagi dan bisa mendapatkan hasil positif,” katanya.

Pertandingan Indonesia vs Vietnam pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia grup G bakal bergulir di Al-Maktoum Stadium, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6/2021) pukul 23.45 WIB.

Baca juga: Sudah Dibaca Pelatih Vietnam, Dua Kemampuan Timnas Indonesia yang Bikin Repot Thailand

Park Hang-seo Siap Dipecat

Pertandingan ini bakal menjadi pertandingan krusial bagi Vietnam untuk mempertahankan posisi di puncak klasemen Grup G.

Skuad asuhan Park Hang-seo saat ini berada berada di puncak klasemen dengan torehan 11 poin dari enam laga.

Baca juga: Salut Shin Tae-yong Buat Timnas Indonesia, Anak Kemarin Sore Bisa Bikin Thailand Keteteran

Pemain Timnas Vietnam berfoto sesaat jelang melawan Timnas Indonesia pada laga keempat Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia Grup G di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (15/10/2019) malam. Timnas Indonesia dipermalukan Timnas Vietnam 1-3. Tribun Bali/Rizal Fanani (Tribun Bali/Rizal Fanani)

Meski begitu, posisi Vietnam masih jauh dari kata aman, mereka hanya unggul dua poin dari tiga tim di peringkat ke-2 hingga ke-4.

Apabila Vietnam menderita kekalahan, maka besar kemungkinan posisi mereka di puncak bakal tergusur.

Sementara guna memastikan posisi puncak klasemen, Vietnam setidaknya harus meraih 7 poin dari tiga laga sisa.

Park Hang-seo pun berharap ia bisa memetik poin penuh di dua laga melawan Indonesia dan Malaysia.

Karena itu, Park Hang-seo bertekad untuk meraih tiga poin di laga kontra Timnas Indonesia.

Baca juga: Pelatih Vietnam Pantau Langsung Laga Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Tak Kalah Pintar

“Saya mengerahkan seluruh tenaga saya untuk pertandingan Indonesia, kemudian saya melihat hasil pertandingan lain untuk menghitung pertandingan melawan Malaysia."

"Jika kita memiliki hasil yang baik, maka kita akan lolos, kita akan mempersiapkan tahap demi tahap."

"Tentu saja kita memiliki tujuan, tetapi tujuan tidak berarti kita dapat mencapainya."

"Kita tidak bisa duduk di sini dan mengatakan kita bisa melakukan ini dan itu, kita harus bekerja."

"Kami adalah tim yang harus selalu waspada, selalu dalam misi yang sama, dengan tujuan yang sama," ucap Park.

Baca juga: Dulu Gampang Jatuh, Pemain Timnas Indonesia Kini Bisa Bikin Pemain Thailand Mental Saat Adu Bodi

Bahkan, pelatih asal Korea Selatan itu mengaku merasa malu dan rela angkat kaki dari Vietnam untuk kembali ke kampung halaman jika gagal.

"Saya adalah pelatih kepala tim Vietnam, tetapi saya orang Korea Selatan, bukan orang Vietnam."

"Untuk mendapat dukungan dari rakyat Vietnam, saya pasti memiliki hasil, jika tidak ada hasil, saya harus membawa koper saya pulang."

"Untuk mendapatkan hasil, harus ada tekanan di tempat kerja."

"Hidup saya dikaitkan dengan sepak bola, sepak bola bagi saya bukan hiburan tetapi karier, saya menggunakannya untuk mendukung keluarga saya."

Baca juga: Vietnam Terkenal Keras Main Libas, Shin Tae-yong: Pemain Timnas Indonesia yang Cedera Sudah Sembuh

"Saya memiliki 2 misi di tim nasional dan U-22 Vietnam, tetapi karena saya menerima pekerjaan itu, saya harus melakukannya."

"Ini benar-benar bukan hanya saya, semua orang akan melakukan hal yang sama," kata Park dikutip SuperBall.id dari The Thao.

Selain menghadapi Indonesia dan Malaysia, Vietnam juga akan meladeni tuan rumah UEA di laga terakhir.

Laga pamungkas melawan UEA diprediksi bakal menjadi laga penentuan kelolosan ke babak berikutnya bagi kedua tim.

Shin Tae-yong Optimistis soal Skuat Garuda

Adapun Shin Tae-yong tampak optimis menatap masa depan bersama timnas Indonesia hingga 10 tahun mendatang.

Pelatih tim nasional Indonesia, Shin Tae-yong, terlihat optimis menatap masa depan bersama tim Garuda.

Shin Tae-yong memang telah mempermak wajah timnas Indonesia sehingga didominasi pemain muda.

Hasil kerja Shin Tae-yong bisa dilihat dalam skuat timnas Indonesia saat menghadapi Thailand, Kamis (3/6/2021).

Baca juga: Shin Tae-yong Gusur Skuat Usang Timnas Indonesia, Para Wonderkid Matang Dua Tahun Ke Depan

Pada laga itu, Shin Tae-yong tak ragu menyuntikkan darah muda pada skuat timnas Indonesia.

Selain Evan Dimas, Nadeo Argawinata, Kushedya Yudo, dan Arif Satria, semua starter pada laga kontra Thailand berusia di bawah 23 tahun.

Shin Tae-yong juga mempercayai tiga pemain berusia 19 tahun, yaitu Rizky Ridho, Pratama Arhan, dan Witan Sulaeman.

Baca juga: Salut Shin Tae-yong Buat Timnas Indonesia, Anak Kemarin Sore Bisa Bikin Thailand Keteteran

Skuat muda Garuda itu sanggup mengimbangi Thailand dengan skor 2-2.

Kepada media Korea Selatan, Chosun, Shin Tae-yong mengungkap risiko mempercayai pemain muda.

Shin Tae-yong menjelaskan, memasang pemain muda berarti harus siap dengan risiko kesalahan.

Baca juga: Pelatih Persib: Cara Berpikir Luis Milla dan Shin Tae-yong Berbeda

PSSI.ORG
Starting eleven timnas Indonesia melawan Thailand pada Kualifikasi Piala Duna 2022 Zona Asia.

"Kita terdiri dari banyak pemain muda, tidak perlu terburu-buru," tutur Shin dikutip dari Chosun (6/6/2021).

"Yang harus kami lakukan adalah bermain sesuai keinginan kami."

"Memang cenderung akan ada banyak kesalahan, (tapi) jangan takut melakukan kesalahan, jangan menyerah, dan tetap berlari sampai akhir," tambahnya.

Indonesia saat ini kadung terjerembab di posisi juru kunci Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan koleksi satu poin.

Baca juga: Vietnam Vs Indonesia, Suhu Panas Dubai Saat Malam Jadi Musuh Bersama, Shin Tae-yong: Tidak Masalah!

Shin Tae-yong tampak tak menjadikan fase kualifikasi ini sebagai target utama.

Pelatih asal Korea Selatan itu sudah menatap target akhir tahun di SEA Games 2021 dan lebih jauh lagi.

"Kami akan melakukan yang terbaik dengan para pemain ini sampai akhir," tegas Shin.

"Kami menantikan SEA Games di akhir tahun dan hingga lima atau sepuluh tahun ke depan," tukasnya.

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan dihadapkan dengan pemuncak klasemen Vietnam, Senin (7/6/2021) malam.

Partai tersebut akan menandai duel pertama Shin Tae-yong dan koleganya, Park Hang-seo, di level tim nasional.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini