TRIBUNNEWS.COM - Jadwal penyisihan grup B Euro 2020 live streaming RCTI dan Mola TV, ada timnas Rusia, Belgia, Finlandia, dan Denmark. Berikut jadwal siaran langsung melalui channel tv dan berlangganan Mola TV.
Timnas Rusia berisi pemain yang bisa dibilang cukup mumpuni untuk bersaing di Piala Eropa 2020 atau EURO 2020.
Tercatat 85 persen pemain merupakan sosok yang bermain di klub dalam negeri Rusia dan sisanya dari mereka yang bermain di liga lain.
Pelatih Stanislav Cherchesov tampaknya ingin meningkatkan pencapaian Timnas Rusia yang pada event sebelum berhasil masuk perempat final Piala Dunia 2018.
Baca juga: Belgia di Euro 2020: Skuad Lengkap Deretan Pemain Bintang, Jadwal Siaran Langsung & Live Streaming
Berikut skuad lengkap Timnas Rusia untuk berlaga di EURO 2020:
Skuad Timnas Rusia di EURO 2020
Kiper:
Yuri Dyupin (Rubin), Matvei Safonov (Krasnodar), Anton Shunin (Dinamo Moskva)
Bek:
Igor Diveev (CSKA Moskva), Georgi Dzhikiya (Spartak Moskva), Mario Fernandes (CSKA Moskva), Vyacheslav Karavaev (Zenit), Fedor Kudryashov (Antalyaspor), Andrei Semenov (Akhmat)
Gelandang:
Dmitri Barinov (Lokomotiv Moskva), Denis Cheryshev (Valencia), Daniil Fomin (Dinamo Moskva), Aleksandr Golovin (Monaco), Daler Kuzyaev (Zenit), Andrei Mostovoy (Zenit), Maksim Mukhin (CSKA Moskva), Magomed Ozdoev (Zenit), Rifat Zhemaletdinov (Lokomotiv Moskva), Yuri Zhirkov (Zenit), Roman Zobnin (Spartak Moskva)
Penyerang:
Artem Dzyuba (Zenit), Aleksei Ionov (Krasnodar), Denis Makarov (Rubin), Aleksei Miranchuk (Atalanta), Aleksandr Sobolev (Spartak Moskva), Anton Zabolotny (CSKA Moskva)
Baca juga: JADWAL Portugal di Euro 2020: Fernando Santos Punya Satu Permintaan untuk Cristiano Ronaldo
Berdasarkan susunan pemain dalam skuad tersebut, bisa dibilang mayoritas merupakan pemain klub dalam negeri Rusia.
Tribun Jogja mengutip dari bolasport, Timnas Rusia mengangkut mayoritas pemain dari klub lokal dengan target tak mau sekadar jadi penggembira di Euro 2020.
Pelatih Stanislav Cherchesov mengangkut 22 pemain asal klub Rusia atau 85 persen dari susunan skuad Negeri Beruang Merah.
Tentu saja ada kombinasi pemain veteran dengan pemain muda tetap menjadi andalan Rusia.
Setelah masuk perempat final Piala Dunia 2018, tentu mereka terpacu meningkatkan pencapaian.
Paling tidak Rusia berpeluang mengintip kans maju ke fase gugur untuk kursi runner-up atau tim peringkat tiga terbaik.
Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Live Streaming Euro 2020, Berikut Empat Hal tentang Piala Eropa 2020
Jadwal di Grup B
12/6: Belgia vs Rusia (St Petersburg)
16/6: Finlandia vs Rusia (St Petersburg)
21/6: Rusia vs Denmark (Copenhagen)
Rapor kualifikasi: 8 menang-0 seri-2 kalah, selisih gol 33-8
Top scorer kualifikasi: Artem Dzyuba (9 gol)
Pencapaian terbaik di EURO: Juara (1960, Uni Soviet)
Pencapaian EURO 2016: Fase grup
Pelatih: Stanislav Cherchesov
Mantan kiper Spartak Moskva dan timnas Rusia ini mengambil alih kemudi pada 2016.
Mencapai perempat final Piala Dunia 2018 ialah prestasi terbaiknya sejauh ini.
Pemain Kunci: Artem Dzyuba
Satu gol lagi, Dzyuba akan menyamai rekor Aleksandr Kerzhakov sebagai top scorer sepanjang masa timnas Rusia.
Perannya sebagai kapten krusial membimbing para pemain muda di tim.
Baca juga: 4 Hari Jelang Kick OFF Euro 2020: Jerman Pesta Gol di Laga Uji Coba, Thomas Muller Cetak Rekor
Channnel TV dan LIVE STREAMING
Siaran Langsung EURO 2020 laga grub B yang melibatkan Timnas Rusia tayang di Channel Tv partner Piala Eropa 2020, yaitu MolaTV.
Live Streaming EURO 2020 dapat disaksikan dengan mengakses tautan link di laman mola.tv sesuai jam tayang Tv partner tersebut.
Live streaming EURO 2020 di RCTI dan Mola TV
Berita terkait Euro 2020
Artikel ini telah tayang di TribunJogja dengan judul Timnas Rusia - Skuad Lengkap, Jadwal Tayang dan Channel TV Siaran Langsung Live Streaming EURO 2020