TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate memberikan pujian terhadap penampilan anak asuhnya di babak 16 besar Euro 2021 saat mengalahkan Jerman.
Inggris menyingkirkan Jerman dari gelaran Euro 2021 setelah memenangkan laga dengan skor 2-0.
Kemenangan ini mengantarkan The Three Lions melaju ke fase perempat final atau 8 besar Euro.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Wembley Selasa (29/6/2021) malam itu, Inggris tampil perkasa dengan mendominasi laga.
Pasukan Southgate tampil cukup solid dan dengan menguasi jalannya permainan.
Para pemain mereka juga disiplin dan banyak memenangkan perebutan bola saat dikuasai Jerman.
Permainan impresif Inggris itu juga berhasil memperpanjang catatan clean sheet tak kebobolan dalam turnamen Euro tahun ini.
Baca juga: Hasil Euro 2021 Tadi Malam: Inggris Singkirkan Jerman, Ukraina Menang Dramatis dari Swedia
Baca juga: Jordan Pickford, Pahlawan Terlupakan Inggris di Euro 2021
Pelatih Inggris, Gareth Southgate pun memberikan pujian terhadap permainan yang ditampilkan anak asuh ini.
Pelatih 50 tahun ini mengatakan penampilan yang ditunjukkan anak asuhnya adalah luar biasa.
"Hari ini adalah penampilan yang luar biasa," kata Southgate yang menjadi pemain Timnas Inggris di Euro 1996 ini.
Berkaca pada aspek teknis penampilan, Southgate memuji ketenangan timnya dalam panasnya pertempuran.
“Kami bermain melawan tim dengan empat pemenang Piala Dunia, seorang manajer yang memiliki karir luar biasa bersama Jerman. Saya sangat menghormati apa yang telah dia lakukan," kata dia, dilansir Sky Sports.
“Kami akan selalu memiliki gairah dan hati, tetapi kami juga memiliki otak."
"Kami menekan pada saat yang tepat, penyerang memilih momen yang tepat untuk bertahan dan bertahan, kami menemukan keseimbangan antara berani dengan bola dan menjaga penguasaan bola di area kami sendiri dan momen yang tepat untuk bergerak cepat dan melawan. Itu adalah langkah maju yang nyata bagi kami," lanjutnya.
Baca juga: Hasil Euro 2021, Sterling Puji Kinerja Declan Rice dan Kalvin Phillips di Lini Tengah
Baca juga: Hasil Euro 2021, Inggris Pulangkan Jerman, Shearer Sanjung Pendirian Southgate Mainkan Sterling
Kemenangan ini membuat catatan minor Inggris atas Jerman terhanti setelah sebelumnya selalu kalah dalam fase gugur turnamen besar sejak 1966.
Pencapaian terbaik Inggris di ajang Euro adalah di semifinal 1996, dan kala itu juga harus kalah dari Jerman lewa adu penalti.
Saat itu, Gareth Southgate yang menjadi membela Inggris menjadi satu-satunya pemain yang gagal dalam mengeksekusi penalti dan membuat Inggris tersingkir.
Namun demikian, meniliki hasil capaian anak asuhnya saat ini, menurutnya skuad Inggris kini memiliki sejarahnya sendiri.
"Para pemain ini terus menulis sejarah dan mereka punya kesempatan lagi, kami hanya pernah ke satu semifinal Kejuaraan Eropa jadi, sekali lagi, mereka punya kesempatan untuk melakukan sesuatu yang sangat istimewa," kata dia.
Penampilan Inggris dibawah asuhan Southgate bisa dibilang cukup apik.
Di Piala 2018 lalu, The Three Lions berhasil melaju sampai semi final sebelum akhirnya kalah dari Kroasia yang menjadi runner up.
Di fase perempat final, Inggris akan menghadapi Ukraina yang lolos setelah menang dramatis 1-2 dari Swedia.
(Tribunnews.com/Tio)