News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

Head to Head Italia vs Spanyol: La Furia Roja Selalu Menang di Laga Semifinal Euro

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain Italia merayakan kemenangan mereka setelah perpanjangan waktu dalam pertandingan sepak bola babak 16 besar UEFA EURO 2020 antara Italia dan Austria di Stadion Wembley di London pada 26 Juni 2021. - Italia akan bertemu Spanyol di babak semifinal Euro 2021 pada Rabu (7/7/2021) dini hari waktu Indonesia.

TRIBUNNEWS.COM - Italia dan Spanyol akan bertemu di babak semifinal Euro 2021 pada Rabu (7/7/2021) dini hari waktu Indonesia.

Perjalanan ke semifinal Euro 2021 antara Italia dan Spanyol bisa dibilang berbeda cukup jauh.

Italia melaju ke Semifinal dengan membawa sejumlah ukiran impresif, seperti kemenangan 32 laga beruntun.

Pasukan Roberto Mancini menyapu bersih kemenangan di laga fase grup, kemudian melewati fase gugur tanpa adu penalti.

Italia hanya satu kali memainkan laga ekstra time, yakni di babak 16 besar saat melawan Austria yang akhirnya dimenangkan dengan skor 2-1.

Berbeda jauh dengan Spanyol, Tim Matador cuma bermain seri di dua laga awal fase grup, lalu di fase gugur mereka juga selalu bermain lebih dari 90 menit.

Baca juga: Italia Mampu Memenangi Laga Melawan Spanyol di Semifinal kata Aldoms Suguro

Baca juga: Jadwal 4 Besar Euro 2021 Live TV - Semifinal Mulai Rabu 7 Juli, Italia vs Spanyol Tayang di RCTI

Kemenangan perdana Spanyol di Euro 2021 ini diraih saat menghajar Slovakia dengan skor 5-0, yakni di matchday ketiga fase grup.

Di 16 besar, pasukan Luis Enrique mesti melakoni ekstra time saat berjumpa Kroasia yang akhirnya dimenangkan 3-5.

Kemudian di perempat final, lagi-lagi Jordi Alba dkk harus melewati babak ekstra time saat berjumpa Swiss, bahkan juga sampai adu penelti.

Beruntung Spanyol bisa menang adu penalti dari Swiss dan mengantarkan mereka ke semifinal.

Catatan pertemuan kedua tim atau head to head, menunjukkan hasil yang seimbang dimana dari 37 pertemuan, Italia pernah menang 11 kali, pun demikian La Furia Roja.

Seperti dikutip dari laman Uefa.com, sebanyak 15 pertandingan berakhir seri untuk kedia tim, tapi Italia menang dalam hal selisih gol.

Dari 37 pertemuan itu, Italia bisa mencetak 43 gol, sedangkan Spanyol 40 gol.

Baca juga: Fakta Italia vs Spanyol Euro 2021 - La Furia Roja Butuh Drama Tos-tosan dan Ada Reuni Juventus

Baca juga: Italia Punya Segalanya untuk Juara Euro 2021, Termasuk Duet Bek Tua yang Tak Rapuh Termakan Usia

Kedua tim pernah bertemu dua kali di kualifikasi Piala Dunia FIFA 2018, pertandingan berakhir seri 1-1 saat dimainkan di Turin, dan 3-0 untuk kemenangan Spanyol saat dimainkan di Madrid.

Kedua tim selalu bertemu di tiga edisi Euro sebelumnya, semenjak 2008.

Pada 2008 silam, Italia dan Spanyol bermain 0-0 di perempat final, kemudian melanjutkan adu penalti yang berujung kekalahan untuk tim Giorgio Chiellini.

Mereka juga bermain imbang 1-1 di pertandingan pembukaan Euro 2012, sebelum kembali bertemu di final yang dimenangkan Spanyol 4-0.

Di Euro 2016, Italia bertemu Spanyol di babak 16 besar, dan Gli Azzurri menang dengan skor 2-0.

Catatan Semifinal

Spanyol adalah negara dengan gelar juara Piala Eropa terbanyak, yakni tiga trofi.

Dua gelar juara Euro terakhir diraih La Furia Roja secara beruntun, sedangkan Italia baru satu kali meraih gelar juara Euro.

Sepanjang sejarah Euro, Italia dan Spanyol tercatat pernah empat kali masuk semifinal.

Dalam hal laga ini, Spanyol mempunyai rekor yang cukup baik karena selalu menang dalam setiap laga di semifinal.

Mengutip laman Uefa, rekor Italia di semifinal Euro adalah tiga kemenangan dan satu kali kekalahan.

Sedangkan Spanyol, mereka selalu menang dalam empat laga semifinal Euro.

Berikut rekor laga semifinal Euro yang dilakoni Italia dan Spanyol

Italia

1968 W 0-0 Uni Soviet (dimenangkan dengan lemparan koin)

1988 L 0-2 Uni Soviet

2000 W 0-0 Belanda (aet, 3-1 pena)

2012 W 2-1 Jerman

Spanyol

1964 W 2-1 v Hongaria (et)

1984 W 1-1 v Denmark (aet, 5-4 pena)

2008 W 3-0 v Rusia

2012 W 0-0 v Portugal (aet, 4-2 pena)

Head to Head Spanyol vs Italia di 5 Pertemuan Terakhir

2 Sep 2017 Spanyol 3-0 Italia (FIFA World Cup)

6 Okt 2016 Italia 1-1 Spanyol (FIFA World Cup)

27 Jun 2016 Italia 2-0 Spanyol (UEFA European Championship)

24 Mar 2016 Italia 1-1 Spanyol (International Friendly)

5 Maret 2014 Spanyol 1-0 Italia (International Friendly).

(Tribunnews.com/Tio)

Ikuti berita terkait Euro 2021

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini