News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2020

Antarkan Denmark Sampai Semifinal Euro 2021, Mikkel Damsgaard Siap Dipagari Presiden Sampdoria

Penulis: Rochmat Purnomo
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain depan Denmark Mikkel Damsgaard (kiri) merayakan mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola semifinal UEFA EURO 2020 antara Inggris dan Denmark di Stadion Wembley di London pada 7 Juli 2021 - Mikkel Damsgaard siap dipagari Presiden Sampdoria agar tidak hengkang setelah tampil memukau bersama Denmark di Euro 2021

Denmark menelan kekalahan 2-1 di tangan pasukan Gareth Southgate.

Pemain depan Denmark Mikkel Damsgaard merayakan setelah mencetak gol pertama timnya selama pertandingan sepak bola Grup B UEFA EURO 2020 antara Rusia dan Denmark di Stadion Parken di Kopenhagen pada 21 Juni 2021. (Jonathan NACKSTRAND / POOL / AFP)

Baca juga: Hasil Euro 2021 - Kalau Tidak Ada Kasper Schmeichel, Gawang Denmark Sudah Dibobol Inggris 10 Gol

Baca juga: Kisah Heroik yang Antiklimaks Bek AC Milan di Euro 2021, Gol Bunuh Diri Kjaer Jadi Petaka Denmark

Meskipun begitu, Damsgaard juga kembali berkontribusi dengan menyarangkan satu gol lewat tendangan bebas ke gawang Jordan Pickford.

Gol tendangan bebas dari Damsgaard menjadi gol free kick pertama di ajang Euro 2021 ini.

Tak hanya itu, seperti dikutip dari Opta, gol pemain Sampdoria itu menjadi yang pertama di fase gugur sejak Gol dari Zinedine Zidane di Euro 2000 silam.

“Saya berharap dia menjadi sebaik ini di Kejuaraan Eropa. Tapi dia tidak untuk dijual." ujar Massimo Ferrero dikutip dari laman Football-Italia.

“Entah mereka membawa sesuatu yang membuat [direktur olahraga Carlo] Osti bersemangat, atau dia tidak akan dijual.

"Ini tidak lagi sama seperti sebelumnya ketika satu tawaran datang, dan kami akan menjual pemainnya.

“Sekarang kami ingin membuat pendirian lain. Kami ingin mempertahankan pesepakbola, kami ingin menikmatinya.” terangnya.

Penampilan Damsgaard bersama Sampdoria juga terbilang cukup menjanjikan.

Sejak bergabung di musim panas 2020, Damsgard telah mencatatkan 37 penampilan dengan sumbangsih 2 gol dan 4 assist.

(Tribunnews.com/Ipunk)

Ikuti Berita Euro 2021 Lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini