Ia juga mampu bermain apik dalam skema empat bek sejajar yang diterapkan Southgate di beberapa laga Inggris.
Kerja samanya dengan Harry Maguire, John Stones, Kyle Walker, dan bek Three Lions lain makin memperkokoh pertahanan tim.
"Luke Shaw bermain semakin baik dan semakin baik," ungkap Mourinho dikutip dari talkSPORT.
"Saya kira mereka memiliki empat pemain belakang yang bagus."
"Dan Anda akan melihat empat orang di lini depan yang mengatur kreatifitas," sambungnya.
Pujian Kedua
Perkataan positif Mou tentang Shaw tak berhenti sampai di situ saja.
Pelatih klub Liga Italia, AS Roma ini kembali menyanjung sang pemain setelah Euro 2021 usai.
Mou memuji performa bek kiri Manchester United itu yang tampil seakan tanpa cela di partai final.
Shaw dianggap sebagai tembok kokoh The Three Lions yang sangat sulit ditembus oleh lawan.
"Tidak ada kesalahan dalam bertahan. Sangat Solid. Yang paling penting, dia selalu berkembang, berkembang dan berkembang," ujar Mou.
"Karena banyak orang yang berpikir saya tidak suka pada Shaw, saya harus mengatakan turnamen yang sangat baik untuknya. Final yang fantastis."
"Dia mencetak gol yang tak akan berarti banyak sekarang."
"Tapi untuk dirinya, kariernya dan cara dia berkembang, itu sangat bagus bagi Luke Shaw," lanjutnya.