Terlepas dari hal itu berikut ini skema ideal yang bisa diterapkan Ronald Koeman setelah Messi memutuskan bertahan dengan Barcelona.
Penjaga Gawang
Marc Andre Ter-Stegen tercatat sudah menjadi andalan utama Barcelona sebagai penjaga gawang sejak tahun 2014.
Raihan 100 cleansheet menjadi bukti kegemilangan Ter Stegen dalam mengawal mistar gawang Barcelona.
Hanya saja memang ia sempat mengalami cedera parah yang membuatnya gagal tampil maksimal pada musim lalu.
Namun, Ter Stegen tampaknya sudah pulih kembali dan bisa kembali menjadi andalan Barcelona di pos penjaga gawang.
Dengan kualitas, kemapanan, dan kontribusi hebat yang selama ini dilakukan Ter Stegen, Barcelona sudah mendapatkan jaminan di pos penjaga gawang.
Lini Belakang
Satu posisi lini belakang yang sudah disegel oleh pemain Barcelona adalah pos kiri, dimana Jordi Alba mengisi posisi tersebut.
Jordi Alba telah membuktikan kualitasnya secara konsisten selama bertahun-tahun dalam balutan jersey Barcelona maupun Spanyol.
Hal menarik kemungkinan akan menghiasi pos lainnya dimana ada peluang hadirnya wajah-wajah baru.
Sebagaimana misal pos palang pintu pertahanan dimana masuknya Eric Garcia membuat ia bisa langsung masuk starting lineup.
Eric Garcia bisa menggantikan posisi Clement Lenglet maupun Samuel Umtiti yang sudah menjadi titik lemah pertahanan Barcelona.
Gerard Pique yang sudah dimakan usia pun juga berpeluang disingkirkan Ronald Araujo di pos lini belakang.