News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Jakarta International Stadium Dimpikan Asprov PSSI DKI Jakarta Bisa Gelar Final Liga 3 DKI Jakarta

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mohamad Faisal, Direktur Kompetisi Asprov PSSI DKI Jakarta

Laporan Reporter WARTAKOTALIVE.COM. Rafsanzani Simanjorang

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dibangunnya Jakarta International Stadium menjadi tonggak sejarah, dan kebangkitan sepak bola DKI Jakarta.

Stadion dengan kapasitas 82 ribu penonton ini dibangun pemerintah provinsi DKI Jakarta sejak 2019 lalu, dan diharapkan rampung akhir tahun 2021 ini.

Stadion ini nantinya akan digunakan oleh Persija Jakarta yang bermain di Liga 1 Indonesia. 

Dua Lapangan Latih Sepak Bola di Kawasan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara (istimewa/dok. Jakpro)

Namun, bicara klub sepak bola di DKI Jakarta, ada pula klub-klub bersejarah yang kini masih bermain di liga 3 DKI Jakarta, seperti PSJS Jakarta Selatan, Persija Barat, Persitara Jakarta Utara, dimana semuanya berkompetisi dibawah naungan Asprov PSSI DKI Jakarta.

Seirama dengan pembangunan JIS, Asprov PSSI DKI Jakarta tak menapik bahwa pihaknya punya impian menggelar final Liga 3 DKI Jakarta di JIS.

Hal ini disampaikan Mohamad Faisal selaku direktur kompetisi Asprov PSSI DKI Jakarta.

Progres pembangunan Jakarta International Stadium (JIS) yang kelak akan menjadi stadium untuk multi event.  (Tribunnews/Ferryal Immanuel)

"Kami tentu dengan senang hati seandainya diizinkan mengunakan JIS untuk Final Liga 3 Jakarta. Karena Liga 3 Jakarta merupakan wadah kompetisi klub di DKI Jakarta. Tetapi itu semua kembali kepada Pemprov DKI Jakarta apakah mengizinkan digunakan atau tidak," ujarnya kepada Warta Kota, Senin (19/7/2021).

Meski secara time line terlihat tidak memungkinkan ditahun ini, namun pihaknya akan sangat senang jika final liga 3 DKI Jakarta bisa pula dilakukan sebagai 
test event bagi JIS dalam mengelar sebuah kompetisi resmi.

Lanjut Faisal, usulan yang sama pun telah direncanakan oleh pihaknya untuk periode 2022.

"JIS merupakan stadion kebanggan milik DKI Jakarta dan Liga 3 Merupakan kompetisi antar klub di DKI Jakarta, tentu kami ingin final Liga 3 Jakarta disajikan di stadion  kebanggan milik DKI JAKARTA," tutupnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini