"Bagaimana saya menilai AC Milan? Tentu dengan cara yang positif," ujar Sacchi dilansir Sempre Milan.
"Pemain muda dengan beberapa elemen pemain matang seperti Ibrahimovic dan Giroud,".
"Ini adalah proyek yang saya dukung karena telah direalisasikan dengan cara menghormati anggaran juga," tambahnya.
Baca juga: Ini Kesamaan Chelsea, Manchester United dan Inter Milan di Mata Romelu Lukaku
Baca juga: Balada Transfer Inter Milan, Pembelian Pintar Lukaku dan Hakimi yang Tak Berbekas
Lebih lanjut, proyek lanjutan AC Milan era Stefano Pioli memang diharapkan bisa direalisasikan hasilnya pada musim 2021/2022.
Kestabilan performa yang mulai diperlihatkan AC Milan tentu membuat para petinggi klub merasa optimis dengan masa depan tim Rossoneri.
Target besar pun diusung oleh AC Milan agar tim yang bermarkas di San Siro itu bisa tampil lebih hebat pada musim ini.
Tujuannya sangat jelas bahwa AC Milan tak hanya sekedar numpang lewat saja di berbagai kompetisi yang mereka ikuti.
Melainkan, AC Milan ingin membidik target lebih tinggi untuk bisa mempersembahkan trofi juara bagi para penggemarnya pada musim kali ini.
Tentu menarik untuk melihat bagaimana usaha Stefano Pioli untuk bisa membawa AC Milan terbang lebih tinggi pada musim ini.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)