News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Persib Bandung Bisa Bersaing Raih Gelar Kompetisi Musim Ini kata Nick Kuipers

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Nick Kuipers (kiri)

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts menargetkan timnya juara di Liga 1 2021.

Keyakinan tinggi Robert Alberts itu karena timnya dihuni pemain-pemain papan atas di Liga 1 2021.

Hal senada diutarakan kompatriot Robert Alberts, bek Nick Kuipers.

Tim Persib Bandung (Persib.co.id/Amandeep Rohimah)

Pemain asal Belanda itu pun optimistis Maung Bandung mampu bersaing dan meraih prestasi maksimal di Liga 1 2021.

Keyakinan itu disuarakan oleh bek Nick Kuipers.

Pemain jangkung asal Belanda ini percaya timnya adalah satu di antara klub terbaik di Indonesia.

Ia pun percaya timnya bisa memaksimalkan waktu singkat yang ada untuk persiapan.

Oleh karenanya, Nick Kuipers bersama teman-temannya siap untuk menggapai target tinggi di musim ini.

"Memang persiapan pramusim sangat singkat sehingga kami tidak punya waktu cukup untuk latihan dan persiapan pertandingan. Tapi ini situasi berbeda dan untungnya kami punya tim yang bagus dan siap untuk meraih target sebagai juara," kata Nick Kuipers di laman resmi klub.

Kuipers berharap kick off Liga 1 2021/2022 dapat berjalan sesuai rencana.

Ia percaya jika semua telah mempersiapkannya dan bekerja supaya kompetisi segera bergulir.

Persib Bandung (TRIBUN JABAR/DENI DENASWARA)

"Saya pikir semua berjalan baik saat ini. Semuanya tengah bersiap, sudah ada perizinan saya pikir dan kita tinggal menantikan jadwal pertandingan. Saya punya pikiran yang positif bahwa kompetisi bisa dimulai," ucapnya.

Tak lama lagi Persib Bandung akan bertarung di Liga 1 2021.

Jika tak ada aral melintang, Liga 1 2021 bakal dimulai tanggal 27 Agustus.

Ini berarti kurang dari 10 hari, Maung Bandung akan berlaga di kompetisi tertinggi sepak bola di Tanah Air.

Pelatih Persib, Robert Alberts optimistis timnya bisa meraih hasil maksimal di Liga 1 2021/2022.

Sebab, ia memiliki banyak pemain bermental pemenang pada musim ini.

Pelatih asal Belanda ini menegaskan, mental pemenang itu menjadi salah satu kunci sukses sebuah tim.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts memimpin latihan Persib Bandung bersama 3 pemain asing baru di Stadion Gelora Bandung lautan Api, Rabu (21/8). (TRIBUNJABAR.ID/DENI DENASWARA)

Menurutnya, mental pemenang membuat pemain selalu siap bertanding walau waktu persiapan begitu terbatas.

"Pemain yang bertalenta memang bagus. Tapi pemain yang memiliki mental pemenang yang kami inginkan. Musim ini, di Persib ada banyak pemain yang memiliki mental pemenang," kata Roberts Alberts.

Meskipun cukup percaya diri, Robert mengaku timnya tetap bisa kalah.

Namun, bedanya saat gagal meraih kemenangan, timnya menjadikan hal itu sebagai momen untuk bangkit dan lebih kuat lagi.

"Kami ingin menang. Tapi, kami juga bisa kalah. Namun, ketika kalah, itu adalah momen supaya lebih tangguh lagi di masa yang akan datang. Sebab, di setiap laga yang dicari adalah tiga poin," ucapnya di laman resmi klub.

Dikatakan Robert Alberts, beberapa tim dinilai punya peluang besar menjadi juara musim ini seperti Bali United, Bhayangkara FC, Persija Jakarta, Arema FC ataupun Borneo FC.

Selain itu, Robert juga melihat Persipura selalu menjadi tim yang solid.

"Ada banyak faktor yang mempengaruhi musim ini. Kami harus bersiap menghadapi hal buruk supaya bisa beradaptasi dan mengatasi itu. Salah satunya dengan menambah kedalaman skuad. Tim kami musim ini punya kedalaman skuat yang bagus," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Persiapan Singkat, Nick Kuipers Tetap Yakin Persib Bandung Juara Liga 1 2021, https://jabar.tribunnews.com/2021/08/19/persiapan-singkat-nick-kuipers-tetap-yakin-persib-bandung-juara-liga-1-2021?page=all.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini