TRIBUNNEWS.COM - Angin segar digelarnya Liga 1 membuat klub peserta Liga 2 makin semangat untuk bersiap-siap.
Dua klub peserta Liga 2, Semen Padang dan PSPS Riau menyatukan visi untuk memperbaiki performa tim.
Semen Padang dan PSPS Riau diketahui sepakat untuk menggelar latihan bersama.
Baca juga: Beli Tanah 7 Hektar, Semen Padang Bakal Bangun Training Center Baru
Agenda latihan bersama tersebut dilaksanakan di Stadion Kaharuddin, Pekanbaru.
Seluruh pemain, pelatih dan tim ofisial Semen Padang turut serta hijrah ke Pekanbaru.
Dalam rangka latihan bersama itu para pemain Semen Padang FC berangkat dari Padang menuju Pekanbaru melalui jalur darat.
Para pemain, pelatih dan ofisial berangkat menggunakan bus pada pagi hari dan sampai di Pekanbaru pada malam hari.
Baca juga: Genjot Persiapan Arungi Liga 2, Semen Padang Tambah Jam Latihan
"Kita akan latihan bersama dengan PSPS Riau," ungkap Manajer Semen Padang, Effendi Syahputra, dikutip dari TribunPadang.
"Karena kita punya hubungan baik dengan PSPS," sambungnya.
Pada latihan bersama ini seluruh pemain SPFC dikutsertakan tanpa terkecuali.
Nama Ricky Ohorella dan Aldino Herdianto yang sempat absen 2 pekan latihan juga ikut serta berangkat.
Diketahui sebelumnya kedua pemain senior SPFC ini harus menepi dari pemusatan latihan tim di Mess Indarung Kota Padang untuk menemani istri mereka melahirkan.
"Seluruh pemain sudah sampai di Pekanbaru termasuk Ricky Ohorella dan Aldino Herdianto mereka juga ikut serta," ujar Effendi.
Sedangkan jajaran pelatih menurut Effendi tidak semuanya berangkat ke Pekanbaru untuk mendampingi Vendri Mofu Cs melakukan latihan bersama.
"Coach Hendra Susila dan Hengki Ardiles tidak ikut berangkat, mereka sedang pelatihan lisensi A di Kota Padang," paparnya.
Weliansyah hanya ditemani Zulkarnain Zakarya (Pelatih Kiper) dan Yayan Setiawan (pelatih fisik).
Effendi sendiri selaku manajer tim juga tidak ikut berangkat ke Pekanbaru untuk melihat timnya melakukan latihan bersama.
(Tribunnews.com/Guruh) (TribunPadang.com/Panji Rahmat)