The Citizens langsung melejit terlebih soal mencetak gol.
Mereka kini menjadi tim yang memiliki selisih gol paling produktif.
Kevin De Bruyne cs kini mengoleksi selisih gol berjumlah +10.
Meski demikian, ketiga tim tersebut tak boleh bersantai terlebih dahulu.
Sebab, salah satu tim big six, Liverpool baru akan bertanding pada malam hari nanti.
Di atas kertas, Liverpool berpeluang besar mengatongi tiga angka di laga pekan keempat mereka.
Pasalnya mereka 'hanya' bersua Leeds United yang sedang mengalami pasang surut performa.
Tim asuham Jurgen Klopp tentu tak ingin membuang kesempatan bersaing di papan atas.
Ditambah lagi mereka kini memiliki skuat yang minim berhadapan dengan cedera.
Liga Inggris
- Crystal Palace 3-0 Tottenham Hotspur
- Arsenal 1-0 Norwich City
- Brentford 0-1 Brighton
- Leicester City 0-1 Manchester City
- Manchester United 4-1 Newcastle United
- Southampton 0-0 West Ham United
- Watford 0-2 Wolves
- Chelsea 3-0 Aston Villa
(Tribunnews.com/Guruh)