David Alaba mengalami momen spesial dalam pertandingan Barcelona vs Real Madrid kali ini.
Pasalnya, inilah momen el clasico perdananya sejak direkrut gratis dari Bayern Muenchen pada bursa transfer musim panas kemarin.
Proses gol penentu Alaba terjadi melalui serangan balik yang diinisiasi aksi Vinicius Junior.
Penyerang sayap asal Brasil tersebut memberi umpan di wilayah permainan timnya ke lini depan.
Bola diterima kompatriotnya, Rodrygo, sementara Alaba melakukan overlap ke ruang kosong menuju kotak penalti.
Tanpa kawalan berarti karena menguasai celah, Alaba menerima bola matang dari Rodrygo.
Defender timnas Austria itu pun melesakkan tembakan kaki kiri yang bersarang ke pojok gawang Marc-Andre ter Stegen. Gol!
Gol Debut di Percobaan Pertama
Menurut data Squawka, Alaba jadi mencetak gol perdana untuk Real Madrid di momen el clasico perdananya, dalam tembakan tepat sasaran pertamanya pula.
Torehan perdana Alaba ini terjadi tak lama setelah Barcelona menyia-nyiakan peluang emas yang diperoleh Sergino Dest.
Full-back timnas AS yang diplot sebagai penyerang sayap kanan dadakan ini gagal menyarangkan bola dari jarak dekat.
Menerima umpan lezat Memphis Depay yang melintas di muka gawang, tembakan terusan Dest malah melenceng di atas mistar.
Padahal, kiper Real Madrid, Thibaut Courtois, sudah terkecoh dengan mencoba mengeblok ke bagian bawah.
Bukan cuma mencetak gol, Alaba juga melakukan blok krusial guna mencegah tembakan Ansu Fati melesat ke gawang dalam sebuah kemelut di menit ke-44.