TRIBUNNEWS.COM - Chelsea tengah diliputi rasa khawatir yang luar biasa dalam pekan ini.
Chelsea setidaknya mengkhawatirkan dua hal buruk yang terjadi pada tim mereka.
Pelatih Thomas Tuchel juga menyuarakan pendapatnya terkait jadwal sepak bola yang ada di bulan November 2021 ini.
Baca juga: Chelsea Imbang Lawan Burnley, Thomas Tuchel Sindir Performa The Blues
Sebagaimana diketahui, liga-liga Eropa akan memasuki jeda kompetisi pada pekan ini.
Hal itu disebabkan oleh adanya laga internasional yang diperuntukkan bagi tim nasional.
Bukan rahasia lagi bila Chelsea menjadi salah satu tim yang dipenuhi pemain-pemain bintang dari berbagai timnas.
Tak sulit untuk mengetahui kekhawatiran Thomas Tuchel jelang jeda internasional ini.
Baca juga: Menyangkal Bualan Ferdinand & Memantaskan Jorginho Raih Ballon dOr: Maestro di Chelsea & Italia
Pria asal Jerman ini khawatir beberapa anggota skuatnya bakal mengalami masalah kebugaran setelah membela timnas masing-masing.
Tuchel memberi perhatian khusus pada dua punggawanya.
Ia khawatir tentang keadaan N'golo Kante dan Christian Pulisic yang akan membela timnas masing-masing.
Kante dan Pulisic telah mendapat panggilan resmi dari timnas Prancis dan Amerika Serikat untuk jeda internasional kali ini.
Kante akan menjadi bagian timnas Ayam Jantan saat mereka melakoni laga melawan Kazakhstan dan Finlandia.
Sementara Pulisic akan beraksi dengan timnas Amerika Serikat kala melawan Meksiko dan Jamaika.
Tuchel di satu sisi bangga melihat pemainnya dapat membela timnas masing-masing.
Di sisi lain, ia juga khawatir padatnya jadwal bertanding dapat berimbas pada Chelsea.
"Kami bangga di mana pemain kami bisa masuk panggilan timnas masing-masing," ungkap Tuchel dikutip dari laman Metro.
"Kami ingin pemain terbaik yang kami miliki bisa membela timnas."
"Di sisi lain, kami juga ingin para pemain beristirahat sejenak."
"Dan tentu saja mereka bisa melepaskan diri dari rutinitas dan bersantai," sambungnya.
Tuchel menjabarkan lebih jauh mengapa ia khawatir terhadap kedua pemainnya itu.
Menurutnya, ia dan Chelsea telah mengatur dengan cermat menit bermain dan persiapan dari kedua pemain di atas.
Eks juru taktik Borussia Dortmund itu menghabiskan dua pekan untuk mempersiapkan para pemain agar dalam kondisi terbaik.
Khususnya bagi Kante dan Pulisic yang kerap dihantui cedera.
"Bagi pemain yang baru pulih dari cedera, ini lebih seperti kami merawat mereka dengan baik. Dan dengan itu, kami berharap mereka bisa membantu tim kala melakoni pertandingan," ujar Tuchel.
"Ini adalah yang terjadi pada kasus N'Golo dan Christian."
"Kami menyiapkan mereka dalam dua pekan terakhir. Tapi mereka juga bebas untuk pergi ke timnas dan mendapat beberapa menit bermain."
"Harapannya ketika mereka kembali, mereka tak mendapat cedera," lanjutnya.
Kekhawatiran Tuchel tentang pemain yang akan tampil di jeda internasional ini datang tak berselang lama dari hasil mengecewakan yang mereka dapat di liga.
Sebagaimana diketahui, The Blues harus puas bermain imbang 1-1 kala menjamu Burnley di Stamford Bridge.
Jorginho dkk dibuat frustasi dengan rapatnya pertahanan tim tamu yang tampil solid selama 90 menit.
Segala strategi yang coba diterapkan Tuchel seakan mentah oleh kegigihan para pemain Burnley yang turun ke area permainan mereka sendiri.
Baca juga: Berita Chelsea, Tuchel Ogah Tarik Si Moncer Gallagher, Madrid Siap Gaji Rudiger Rp 3,8 M Per Pekan
Meski demikian, The Blues tetap berhak berada di puncak klasemen Liga Inggris.
Hingga pekan ke-11, Chelsea di puncak klasemen dengan 26 poin.
Manchester City membuntuti di tangga kedua dengan 23 angka.
Sementara West Ham dan Liverpool berada di posisi selanjutnya dengan 23 dan 22 poin.
Arsenal menutup peringkat lima besar Liga Inggris pekan ke-11 dengan 20 poin.
(Tribunnews.com/Guruh)