News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Angelo Alessio Senang Persija Menang 1-0 dari Persikabo Karena Ada Materi Pemain Muda

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Konferensi pers Persija Jakarta usai menang 1-0 dari PS Tira Persikabo. Angelo Alessio dan Ilham Rio membahas jalannya pertandingan, dan bersyukur bisa meraih kemenangan

Laporan wartawan tribunnews.com, Lusius Genik

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio mengaku senang atas keberhasilan timnya meraih kemenangan 1-0 dari PS Tira Persikabo pada pekan ke-15 Liga 1 musim 2021/2022. 

Angelo senang karena Persija bisa menang meski tanpa diperkuat sejumlah pemain reguler seperti Riko Simanjuntak, Novri Setiawan, Otavio Dutra.

"Beberapa pemain kami tidak bisa bermain seperti hari ini. Riko terkena akumulasi kartu, Novri dan Dutra cedera. Tapi kami senang memenangkan pertandingan hari ini," ujar Angelo usai pertandingan di Stadion Sultan Agung Bantul Yogyakarta, Jumat (3/12/2021). 

Angelo bahkan menyebut Persija pantas mendapatkan kemenangan dari Persikabo. 

Sebab di laga ini Angelo menurunkan sejumlah pemain muda seperti Dwiki Arya dan Ilham Rio Fahmi sejak awal pertandingan. 

Dari yang diamati juru taktik asal Italia itu, para pemainnya memberikan yang terbaik untuk meraih kemenangan.

"Kami pantas memenangkan pertandingan ini karena kami mengerahkan 100 persen tenaga kami," kata Angelo," tutur Angelo.

Selain itu, Angelo mengapresiasi kinerja Ilham Rio yang malam ini main 90 menit penuh. 

Pemain muda Persija yang bertubuh mungil itu terlihat harus berjibaku melawan pertahanan solid Persikabo. 

Rio terlihat berkali-kali dijatuhkan dan beberapa kali harus keluar lapangan karena kakinya kram.

"Rio, dia memberikan yang terbaik malam ini. Dia beberapa kali harus keluar lapangan karena kakinya kram, tapi dia masih kembali ke lapangan untuk meneruskan pertandingan," ujar Angelo.

"Kami sangat menginginkan hasil ini, itu kenapa kami pantas memenangkan pertandingan ini," pungkas dia.

Berkat kemenangan ini, posisi Persija di papan klasemen naik ke peringkat 9 dengan raihan 21 poin. Selanjutnya Persija bakal berhadapan dengan PSM Makassar pada pekan ke-16 Liga 1.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini