TRIBUNNEWS.COM - Berikut live streaming RCTI yang menyiarkan Singapura vs Timnas Indonesia dalam pertandingan leg pertama Semifinal Piala AFF 2020, Rabu (22/12) malam ini.
Laga leg pertama Semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura vs Timnas Indonesia berlangsung di Stadion Nasional.
Perseteruan yang mempertemukan Singapura vs Timnas Indonesia dijadwalkan kick off mulai pukul 19.30 WIB.
Keseruan duel Singapura vs Timnas Indonesia dapat disaksikan secara langsung melalui tayangan RCTI dan live streaming RCTI dengan gratis.
Baca juga: Tak Ingin Tiru Nasib Malaysia, Pelatih Singapura Siap Hentikan Permainan Cepat Timnas Indonesia
Baca juga: Prediksi Singapura vs Timnas Indonesia, Kurniawan DY: Progres Permainan Garuda Terus Meningkat
Link live Streaming Singapura vs Timnas Indonesia:
Hanis Sagara menilai Timnas Indonesia harus bekerja keras demi bisa mengalahkan Singapura yang bermain di hadapan publiknya sendiri.
Hal itu seperti yang dilakukan penggawa Timnas Indonesia saat mempermalukan Malaysia dengan skor telak 1-4.
Kala menekuk Malaysia, anak asuh Shin Tae-yong sempat kebobolan lebih dahulu melalui gol Raj Kogileswaran menit 13.
Tertinggal satu gol tak membuat Timnas Indonesia patah arang dan justru langsung mendominasi permainan.
Buktinya pada menit 36, Timnas Indonesia berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat lesakan Irfan Jaya.
Hanya berselang 7 menit, gol kedua Irfan Jaya membawa Timnas Indonesia membalikan keadaan menjadi 1-2.
Alih-alih ingin bangkit, Malaysia justru harus kembali kebobolan dua gol setelah turun minum.
Dimulai gol spektakuler Pratama Arhan dari luar kotak penalti menit 50.
Kemudian ditutup gol sundulan Elkan Baggot ke gawang Khairul Fahmi yang harus rela kebobolan untuk keempat kalinya.
Alhasil kemenangan ini membawa Timnas Indonesia lolos ke Semifinal Piala AFF 2020 dengan status juara Grup B ditemani Vietnam selaku runner up.
"Melawan Singapura kami tetap harus kerja keras, disiplin dan fokus agar dapat meraih kemenangan demi asa lolos ke babak final." kata Hanis Sagara dikutip dari laman PSSI.
Lebih lanjut penyerang berusia 22 tahun itu bertekad mendapatkan menit bermain dari sang pelatih Shin Tae-yong.
Sejauh ini, Sagara menjadi penyerang Timnas Indonesia yang jarang tampil.
Dirangkum dari laman Transfermarkt, Sagara baru merasakan bermain selama 1 menit saat mengalahkan Malaysia.
Selebihnya, Shin Tae-yong kerap mengandalkan Ezra Walian dengan jumlah bermain sebanyak 4 kali.
Durasi bermain Ezra Walian pun menyentuh 256 menit.
Ezra lebih banyak diberi kesempatan tampil dibandingkan KH Yudo yang telah tampil 3 kali dengan waktu 77 menit.
Kemudian satu striker lagi yakni Dedik Setiawan juga baru main sekali dengan durasi 72 menit.
"Pertandingan kemarin melawan Malaysia saya sangat senang diberi kepercayaan pelatih untuk bermain," ungkap Sagara.
"Saya bertekad untuk terus memberikan yang terbaik dan terus bekerja keras agar dapat diberi kesempatan bermain oleh pelatih." harapnya.
"Semoga laga melawan Singapura kami dapat meraih kemenangan," tandas pemain asal Tira Persikabo tersebut.
(Tribunnews.com/Ipunk)