Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong menilai Thailand merupakan tim bagus yang diperkuat pemain-pemain berkualitas di dalamnya.
Meski demikian, hal itu tak membuat dirinya gentar.
Menurut Shin Tae-yong apa pun bisa terjadi di dalam pertandingan.
Baca juga: Enam Syarat Indonesia Menang Lawan Thailand di Final Piala AFF 2020
Baca juga: 4 Modal Timnas Indonesia Jadi Juara Piala AFF 2020, Pelatih Thailand Benci 2 Hal dari Skuad Garuda
Shin Tae-yong berharap para pemainnya bisa tampil semaksimal mungkin saat menghadapi Thailand.
Shin Tae-yong sebelumnya sudah melakukan analisis calon lawan dengan memantau langsung laga Thailand Vs Vietnam pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020.
Hasilnya, Shin Tae-yong menilai kekuatan dan kualitas para pemain Timnas Thailand apik dan merata di semua lini.
“Secara keseluruhan tim dan pemain dari thailand sangat baik. Tidak kelihatan di posisi satu pemain mana yang tidak baik tetapi bola itu bundar,” kata Shin Tae-yong, Selasa (28/12/2021).
Baca juga: Wasit yang Bentak Shin Tae-yong Angkat Kaki dari Piala AFF 2020 Seusai Buat Kontroversi
“Kami akan memperlihatkan performa dan penampilan yang terbaik dalam lapangan. Saya tidak bisa bilang taktik seperti apa di sini, tetapi Thailand itu pastinya tim baik,” ujarnya.
Selain faktor teknis, Shin Tae-yong dalam persiapan ini juga menempa mental juara kepada Asnawi dkk.
Menurut Shin Tae-yong dalam partai final ini terkadang faktor mental juga sangat berpengaruh.
Baca juga: Final Indonesia Vs Thailand, Pengusaha Tajir Siapkan Rp 1 M Jika Skuad Garuda Juara Piala AFF 2020
“Pertandingan penyisihan grup sudah menyiapkan dengan baik masalah mental. Sama dengan sebelumnya, di final akan mempersiapkan mental yang kuat dalam suasana yang baik. Itu yang kami bawa sampai final ini,” kata Shin Tae-yong.
Pertandingan final Piala AFF 2020 yang mempertemukan Indonesia vs Thailand akan tersaji dua leg.
Leg pertama pada Rabu (29/12/2021) dan leg kedua Sabtu (1/1/2022). Kedua pertandingan tersebut tersaji di Stadion Nasional Singapura.