Pilar Persebaya Pindah ke Eropa, Enam Fakta Seputar Bruno Moreira, Idola Bonek yang Sempat Diragukan
TRIBUNNEWS.COM - Persebaya Surabaya dilaporkan akan ditinggal satu pilar asingnya musim depan.
Gelandang andalan Bajul Ijo di lini tengah itu disebut akan pindah ke Liga di Eropa.
Pemain berusia 22 tahun asal Brazil itu telah akan menerima tantangan untuk bermain di Liga Yunani musim depan.
Pada awal kedatangannya di Persebaya, Bruno Moreira sempat diragukan bisa menjadi elemen penting di skuad.
Baca juga: Kabar Populer Arema FC, Sinyal Evan Dimas Merapat, Singo Edan Gagal Mentas di Level Asia
Seiring waktu, mantan pemain Santos FC itu menjawab semua cibiran dengan penampilan apik dan sukses menjadi pemain penting di Persebaya.
Belakangan, selain Taisei Marukawa, Bruno Moreira juga menjadi bintang baru bagi bonek, pendukung Persebaya Surabaya.
Dilansir Surya, berikut 6 Fakta mengenai Bruno Moreira selama membela bersama Persebaya Surabaya.
Baca juga: RANS Cilegon FC Resmi Datangkan Ronaldinho, Satu Bintang Dunia Lain Menyusul
1. Pemain Asing Termuda Persebaya
Baca juga: Si Biru Klub Baru Taisei Marukawa Adalah PSIS Semarang? Ini Kata Yoyok Sukawi
Bruno Moreira ternyata merupakan pemain asing termuda Persebeaya Surabaya.
Ia merupakan pemain asal Brazil yang lahir pada tahun 1999 dan kini berusia 22 tahun.
Mengetahui sebagai pemain asing termuda, Bruno Moreira mengaku terkejut.
"Saya terkejut dan sangat senang mengetahui bahwa saya adalah pemain asing termuda ke-3 yang pernah ditandatangani oleh @officialpersebaya," tulis Bruno Moreira dalam akun instagram pribadinya.
Bruno Moreira pun mengucapkan terima kasih banyak kepada manajemen Persebaya.
"Saya sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diinvestasikan dalam sepak bola," lanjut Bruno Moreira.
Begitu teken kontrak di Persebaya, Bruno Moreira bakal memberikan penampilan terbaik untuk Bajul Ijo.
"Saya dan kalian dapat yakin bahwa saya akan melakukan yang terbaik untuk membalas dengan gol, assist, dan kerja keras," janji Bruno.
Baca juga: Daftar Lengkap Nominasi Pemain Terbaik Liga 1, Ada 6 Pilar Persib, Mohammed Rashid Borong 3 Kategori
2. Alasan Menggunakan Nomor 99
Begitu remsi menjadi pemain Persebaya Surabaya untuk Liga 1 2021, Bruno akan mengenakan jersey bernomor punggung 99 di Bajul Ijo.
Saat teken kontrak, Bruno Moreira langsung menyajukan permintaan bsia mengenakan jersey dengan nomor punggung 99. Manajemen pun mengabulkan permintaan Bruno.
Bruno mempunya alasan mengapa memilih jersey dengan nomor punggung 99. Angka tersebut dipilih karena melambangkan identitas dirinya.
"Saya lahir tahun 1999. Saya sangat suka angka 99. Saya juga punya tato tahun kelahiran saya. Dengan nomor favorit saya, semoga saya bisa membantu tim berprestasi," aku Bruno dikutip Surya.co.id dari laman Persebaya.
Baca juga: Tagar #TaiseiMarukawaStay Menggema, Bakal Disambar Persib Buat Ajang AFC Cup?
3. Sempat Kesulitan pada Awal Bergabung
Bruno Moreira di awal bergabung Persebaya Surabaya sempat kesulitan.
Pasalnya, ia bergabung setelah absen bermain cukup lama.
Alasannya, karena kali terakhir Bruno Moreira berkompetisi di tim terakhir, Envicado Liga teratas Colombia enam bulan yang lalu.
" Dia terakhir main agak lama di bulan November/Desember. Meskipun dia mengatakan sama saya selama di Brasil juga melakukan individual training," kata Aji Santoso, Senin (14/6/2021).
Ia juga sempat menargetkan akan kembali ke kondisi prima dalam dua pekan latihan.
"Agak lama, paling enggak dia (Bruno Moriera) membutuhkan dua minggu untuk bener-bener sudah siap," ucap pelatih asal Kabupaten Malang itu.
"Dia juga menyampaikan sendiri ke saya, paling enggak butuh waktu dua minggu, kami bisa memaklumi karena kondisinya sudah lama tidak main," pungkas Aji Santoso.
Bruno Moreira kemudian tampil di beberapa uji coba yang digelar sebelum berjalannya liga.
Namun penampilan kurang impresif membuat ia sempat diragukan.
Pelatih Aji Santoso pun membantunya untuk mempersiapkan musim yang akan bergulir.
Dan terbukti, Bruno Moreira mulai mendapatkan hati di kalangan Bonek (sebutan pendukung Persebaya).
Ia berhasil mencatatkan 7 gol dan 3 assist dari total 29 pertandingan yang ia lakoni musim ini.
Ia juga berhasil mengantarkan Persebaya Surabaya mengakhiri musim di posisi lima besar klasemen BRI Liga 1 2021.
4. Punya Sentuhan Ciri Khas
Bruno Moreira beroperasi di sisi kiri lini serang Persebaya Surabaya.
Pemain asal Brazil itu punya gerakan cir ikhas untuk bisa membobol gawang lawan.
Gerakan ciri khasnya adalah menggiring bola di sisi sayap, kemudian mencari ruang tembak di depan kotak penalti.
Tembakan roket Bruno Moreira dari gerakan cirikhasnya sukses memukau penonton Liga Indonesia.
Gol tembakan roket itu seperti yang ia cetak saat pertama kali mampu menceploskan bola ke gawang lawan.
Saat itu, Bruno Moreira mampu mencetak gol ke gawang Persipura Jayapura di putaran pertama.
Gol ciamik itupun ia unggah di akun instagram pribadinya.
5. Dicintai Bonek, Diharap Tetap Bertahan
Penampian moncer dari Bruno Moreira di musim pertamanya pun mendapatkan hati di kalangan Bonek.
Di tengah rumor transfer yang kencang bereda, Bruno Moreira menjadi satu pemain yang diharapkan Bonek untuk tetap bertahan bersama Persebaya musim depan.
Desakan dari Bonek untuk perpanjang kontrak Bruno diketahui dari akun Instagram @officialpersebaya meminta, agar manajemen segera memperpanjang kontrak Bruno Moreira.
Hal itu dilihat dari kolom komentar, unggahan terbaru @officialpersebaya yang menunjukkan para punggawa sedang berlatih jelang persiapan lawan Persita Tanggerang, Jumat (4/3/2022).
"Perpanjang Kontrak Bruno," tulis @katulo17
"#perpanjangkontrakbruno," tulis @shrull_store
"Perpanjang kontrak Bruno udh mau habis soalnya," tulis @danisulton10.
"Perpanjang contrak bruno jol," tulis @riyan_fh.
6. Pilih Terima Tantangan ke Eropa
Kabar terkait hengkangnya Bruno Moreira dikonfirmasi langsung oleh pelatih Aji Santoso pada press konferens pasca pertandingan melawan Borneo FC, Rabu (30/3/2022).
Pelatih asal Kabupaten Malang itu menyebutkan bahwa timnya telah berusaha untuk memperpanjang kontrak pemain asingnya agar bertahan untuk kompetisi musim depan.
"Memang ada beberapa pemain asing yang sudah kami tawarkan untuk bertahan" ucap Aji Santoso.
Lebih lanjut, ia menyebutkan bahwa pemain andalannya yaitu Bruno Moreira sudah mendapatkan tawaran untuk main di Eropa, tepatnya di Yunani.
"Seperti Bruno (Moreira) dia akan main di Yunani, sudah mendapatkan tawaran dari Yunani."
Dari komunikasi yang ia jalin dengan si pemain, Aji Santoso menyimpulkan bahwa sang pemain akan menerima tawaran tersebut.
Selain itu, Aji Santoso juga mencoba menerka alasan dari keputusan yang telah diambil oleh pemain andalannya tersebut.
"Kalau komunikasi dengan saya, sepertinya dia mengambil ke Yunani karena mungkin dia butuh tantangan baru" katanya. (Abdullah Faqih/Surya)
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul 6 Fakta Bruno Moreira, Bintang Persebaya yang Hijrah ke Eropa: Sempat Diragukan, Kini Dicintai Bonek